Bek Persib Bandung, Gustavo Franca. (Foto: persib.co.id)

Liga 1

Dua Pemain Persib Tidak Dibawa Bertandang ke Markas PSBS Biak, Salah Satunya Gervane Kastaneer?

Kamis 09 Jan 2025, 11:51 WIB

MANIAK BOLA - Persib Bandung tengah bersiap menghadapi laga pekan ke-18 Liga 1 2024-25, melawan PSBS Biak.

Selepas bertanding melawan Bali United, skuad Maung Bandung langsung terbang menuju Sentani.

Namun sejumlah pemain Persib Bandung tidak dibawa oleh Bojan Hodak, dalam menghadapi PSBS Biak.

Dalam menghadapi skuad Badai Pasifik, pelatih asal Kroasia tersebut tidak membawa Beckham Putra dan Gustavo Franca ke Jayapura.

Baca Juga: Manajamen Arema FC Dapat Lampu Hijau Gunakan Kembali Stadion Kanjuruhan, Sejumlah Syarat Wajib Dipenuhi

Pasalnya, kedua pemain tersebut terkena larangan bermain usai terkena akumulasi kartu kuning.

Beberapa pemain yang mendapat cedera panjang seperti Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi dan Rezal Hehanussa pun tidak dibawa oleh Bojan.

Selain itu, pelatih fisik Maung Bandung, Yaya Sunarya pun tidak turut dibawa oleh Bojan karena sedang mengalami masalah kesehatan.

Gervane Kastaneer Menyusul?

Baca Juga: Barcelona Lolos ke Final Piala Super Spanyol 2025 Usai Tundukkan Athletic Bilbao

Yang menjadi pertanyaan adalah apakah pemain anyar Persib, Gervane Kastaneer bakal menyusuk skuad Maung Bandung ke Jayapura?

Pemain timnas Curacao tersebut menjadi rekrutan baru Persib di bursa tranfer paruh musim ini.

Seharusnya Garvane Kastaneer sudah bisa memperkuat Maung Bandung pada laga melawan PSBS Biak, karena kompetisi Liga 1 sudah memasuki putaran kedua.

Kabarnya, pemain berusia 28 tahun tersebut sudah tiba di Indonesia bakal segera menyusul skuad Maung Bandung ke Jayapura.

Baca Juga: Posisi Shin Tae Yong Diganti Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Shayne Pattynama Beri Respon Bijak

Kemungkinan besar Kastaneer bakal menjalani debut bersama skuad Maung Bandung saat menghadapi Badai Pasifik.

Zalnando Susul Skuad Maung Bandung

Sementara itu, Zalnando yang sudah kembali pasca masa peminjamannya berakhir sudah bisa diturunkan pada laga nanti.

Bahkan pemain kelahiran Cimahi tersebut sudah menyusul skuad Maung Bandung ke Jayapura, untuk menghadapi laga melawan PSBS Biak.

Baca Juga: Jadwal dan Info Live Streaming Buriram United vs Borneo FC di Ajang ASEAN Club Championship 2025

Peran Zalnando sangat dibutuhkan pada laga nanti, mengingat Bojan hanya memiliki Edo Febriansah saja di posisi bek kiri setelah Rezaldi Hehanussa dibekap cedera.

Persib bakal memulai perjuangan di putaran kedua Liga 1 2024-25, dengan menghadapi PSBS Biak.

Pertandingan tersebut bakal digelar di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, pada Sabtu 11 Januari 2025, nanti.

Tags:
Gervane KastaneerGustavo FrancaBeckham PutraZalnandoPersib PSBS BiakLiga 1

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor