Komite Banding PSSI Cabut Sanksi Kalah WO PSM Makassar saat Hadapi Barito Putera

Rabu 08 Jan 2025, 20:33 WIB
Komite Banding PSSI cabut sanksi kalah WO PSM Makassar. (Sumber: Instagram @psm_makassar)

Komite Banding PSSI cabut sanksi kalah WO PSM Makassar. (Sumber: Instagram @psm_makassar)

Tim Juku Eja terciduk menurunkan 12 pemain pada akhir-akhir laga alias kelebihan satu pemain.

Diungkap Bagas Kaffa

Hal tersebut pertama kali diunggah ke media sosial oleh pemain Barito, Bagas Kaffa melalui Instagram pribadinya @bagaskaffaa. 

Dalam story Instagramnya seusai laga, Bagas memperlihatkan foto serta video laga tersebut di masa injury time babak kedua. 

Unggahan tersebut memperlihatkan dengan jelas ada sebanyak 12 pemain PSM (termasuk kiper) pada saat Juku Eja sedang diserang pasukan Laskar Sambernyawa. 

Sontak, netizen mempertanyakan dan menyayangkan pihak tim wasit yang membiarkan insiden tersebut terjadi. 

Atas kejadian tersebut, Komite Disiplin (Komdis) PSSI, kemudian menjatuhkan sanksi kalah WO 0-3 kepada PSM plus denda Rp90 juta.

Berita Terkait

News Update