Jadwal Pertandingan Borneo FC Bulan Januari 2025: Pesut Etam Dihadapkan Agenda Padat

Selasa 07 Jan 2025, 08:36 WIB
Skuad Borneo FC Samarinda. (Foto: Instagram/@borneofc.id)

Skuad Borneo FC Samarinda. (Foto: Instagram/@borneofc.id)

MANIAK BOLA - Berikut jadwal lengkap pertandingan Borneo FC Samarinda di bulan Januari 2025.

Skuad Pesut Etam bakal dihadapkan agenda pertandingan yang super padat, selama bulan Januari ini.

Pasalnya, tim besutan Pieter Huistra bakal menjalani dua kompetisi sekaligus, yakni Liga 1 2024-25 dan ASEAN Club Championship (ACC).

Borneo FC bakal mengawali bulan Januari ini dengan melakoni pertandingan matchday 3 ACC, melawan wakil Thailand, Buriram United.

Baca Juga: Hasil Drawing Pebulu Tangkis Indonesia di Malaysia Open 2025, Mulai 7 Januari 2025

Laga tersebut bakal digelar di Chang Arena, Thailand, pada Rabu 9 Januari 2025 besok lusa.

Setelahnya, barulah Stefano Lilipaly dan kawan-kawan mengawali putaran kedua Liga 1 2024-25.

Ini bakal menjadi momen kembalinya skuad Pesut Etam menggunakan Stadion Segiri, Samarinda, pasca renovasi.

Skuad Pesut Etam mengawali putaran kedua dengan menghadapi dua laga kandang sekaligus, melawan Semen Padang dan Arema FC.

Baca Juga: Bojan Hodak Bocorkan Persib Lepas Pemain Jelang Hadapi Bali United

Laga melawan Semen Padang bakal digelar pada tanggal 14 Januari 2025, lalu lima hari berselang giliran menjamu Arema FC.

Pada tanggal 23 Januari 2025, anak asuh Pieter Huistra kembali menjalani lanjutan matchday 3 ACC, dengan menjamu wakil Filipina, Kaya FC.

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Borneo FC menutup bulan Januari dengan menghadapi Bali United, pada pekan 20 Liga 1 2024-25.

Baca Juga: Malaysia Open 2025: Jadwal Lengkap Pertandingan Mulai dari 7 hingga 12 Januari 2025

Laga tersebut bakal digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada tanggal 28 Januari 2025, mendatang.

Jadwal Borneo FC Januari 2025

Berikut jadwal pertandingan Borneo FC selama bulan Januari 2025.

Rabu 9 Januari 2025

19.30 WIB - Buriram United vs Borneo FC di Chang Arena (ACC)

Selasa 14 Januari 2025

19.00 WIB - Borneo FC vs Semen Padang di Stadion Segiri

Minggu 19 Januari 2025

15.30 WIB - Borneo FC vs Arema FC di Stadion Segiri

Kamis 23 Januari 2025

19.00 WIB - Borneo FC vs Kaya FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta (ACC)

Selasa 28 Januari 2025

19.00 WIB - Bali United vs Borneo FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta

Catatan: Jadwal dan venue pertandingan sewaktu-waktu bisa berubah.

Berita Terkait

News Update