Pemain PSIM, Muhammad Fariz harus mandi cepat pada menit ke-70, usai mendapat kartu merah dari wasit.
Tentunya kartu merah tersebut sangat disayangkan, karena Muhammad Fariz sendiri baru kembali pasca cedera.
Meski gagal meraih poin penuh, tim besutan Setk Nurdiantoro masih memiliki kans untuk lolos ke babak 8 besar dengan satu syarat.
Baca Juga: Jadwal Pertandingan Persija Bulan Januari 2025: Hadapi Dua Laga Tandang
Yakni skuad Laskar Mataram wajib menang di pertandingan terakhir Grup 2, saat hadapi Persiku Kudus.
Persipura Menangi Derby Papua
Persipura berhasil mengalahkan Persewar Waropen dalam laga bertajuk Derby Papua, di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu 4 Januari 2025, sore tadi.
Pada laga tersebut, tim besutan Ricardo Salampessy berhasil menundukkan skuad Mutiara Bakau dengan skor 3-1.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Persita Tangerang Datangkan Eber Bessa dari Klub kasta Kedua Liga Portugal
Tiga gol kemenangan Mutiara Hitam dibukukan oleh Yohanis Nabar (8') dan brace dari Ramai Rumakiek di penghujung pertandingan.
Sementara itu, Persewar Waropen hanya mampu membalas satu lewat gol yang dicetak oleh Yulyan Tjoe pada menit ke-37.
Namun kemenangan tersebut harus dibayar mahal oleh Mutiara Hitam, setelah Yanto Basna diusir wasit pada babak kedua.
Mantan bek Persib Bandung tersebut harus mandi lebih cepat pada menit ke-77, usai diganjar kartu merah oleh wasit.