Rekap Transfer PSIS Semarang: Lepas 3 Pemain, Eks Lazio Dikabarkan Bakal Merapat

Rabu 01 Jan 2025, 05:28 WIB
Rekap transfer pemain PSIS Semarang jelang putaran kedua Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram @psisfcocfficial)

Rekap transfer pemain PSIS Semarang jelang putaran kedua Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram @psisfcocfficial)

MANIAK BOLA - Berikut update trasnfer pemain PSIS Semarang di paruh musim Liga 1 2024-25, Mahesa Jenar sudah melepas tiga pemain.

PSIS dipastikan akan melakukan perombakan pemain setelah Mahesa Jenar melepas tiga pemain di bursa transfer Liga 1 putaran 2.

Dua pemain asing diputus kontraknya yakni Fernandinho (Brasil) dan Taufee Skandari (Afghanistan) karena minim kontribusi.

Fernandinho hanya bermain dalam sembilan pertandingan, sementara Taufee Skandari bermain 7 kali. Kedua pemain tak pernah mencetak satu pun gol.

Baca Juga: Head to Head Thailand vs Vietnam di Piala AFF, Pasukan Gajah Perang Dominan

Dilepasnya Fernandinho dan Taufee Skandari, membuat PSIS kemungkinan besar akan mendatangkan setidaknya dua pemain asing anyar.

Rumornya PSIS akan mendatangkan bek asal Krosia, Franjo Prce, yang saat ini membela klub Bulgaria, Spartak Varna.

Franjo Prce berpengalaman membela klub papan atas Liga Italia, Lazio di awal karier profesionalnya pada 2015-16.

Selain Franco Prce, PSIS pun disebut-sebut akan mendatangkan pemain asing yang baru dilepas Malut United FC.

Baca Juga: Daftar Pemain Jakarta Bhayangkara Presisi di Proliga 2025, Sang Juara Siap Pertahankan Gelar

Sekadar diketahui, Malut United telah memutus kontrak tiga pemain asing yakni Cassio Scheid, Victor Mansaray, dan Tatsuro Nagamatsu.

Berita Terkait
News Update