MANIAK BOLA - Berikut link nonton live streaming pertandingan antara Persita Tangerang melawan PSM Makassar.
Persita Tangerang bakal berhadapan dengan PSM Makassar, dalam lanjutan pekan ke-17 Liga 1 2024-25.
Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, pada Minggu 29 Desember 2024, pukul 15.30 WIB nanti sore.
Simak preview pertandingan antara Persita Tangerang melawan PSM Makassar, yang bakal digelar sore ini.
Baca Juga: Statistik Pemain Abroad Timnas Indonesia Tahun 2024, Kevin Diks Paling Mentereng
Skuad Persita Bakal Kerja Ekstra
Pelatih Persita, Fabio Lefundes menilai laga melawan PSM Makassar bakal menjadi pertandingan yang sulit untuk timnya.
Pasalnya, skuad Juku Eja tentunya bakal mengincar poin penuh saat berhadapan dengan Pendekar Cisadane.
Oleh karena itu, Lefundes menginstruksikan kepada anak asuhnya untuk kerja ekstra demi bisa meraih poin penuh saat menjamu Juku Eja.
Baca Juga: Persis Solo Kemungkinan Tampil Tanpa Ramadhan Sananta, Jadi Keuntungan untuk Persib Bandung?
"Para pemain PSM tahu bahwa mereka tidak suka untuk kalah, kami harus melihat kondisi mereka di laga besok (hari ini)," ucap Fabio Lefundes seperti dikutip dari laman resmi klub.
"Mereka akan bertarung hingga menit akhir, jika kita ingin meraih tiga poin besok kita hrus melakukan lebih dari yang mereka lakukan," tuturnya.