MANIAK BOLA - Persis Solo kemungkinan tidak akan diperkuat Ramadhan Sananta, saat menjamu Persib Bandung.
Pasalnya, Ramadhan Sananta dikabarkan bakal mendapat sanksi skorsing, imbas kartu merah yang didapatkannya pada laga melawan PSBS Biak.
Namun sejauh ini, belum ada kepastian terkait sanksi skorsing tambahan yang bakal diberikan kepada pemain berusia 22 tahun tersebut.
Menanggapi hal tersebut, pelatih Persib, Bojan Hodak menila jika timnya tentu bakal diuntungkan apabila Sananta benar-benar mendapat skorsing tambahan.
Baca Juga: Klasemen Liga 1 setelah Persebaya Keok di Kandang Bali United, Persib Intip Peluang ke Puncak
Sebab menurutnya, Sananta merupakan penyerang yang berkualitas sehingga berpotensi memberikan ancaman kepada gawang Maung Bandung pada laga nanti.
"Dia (Ramadhan Sananta pemain bagus dan jika dia tidak bermain maka menjadi keuntungan," ucap Bojan Hodak, Sabtu 28 Desember 2024.
Kendati begitu, Bojan merasa jika sebenarnya skuad Maung Bandung tidak terlalu diuntungkan apabila Sananta absen.
Pasalnya, ia melihat jika skuad Laskar Sambernyawa masih memiliki beberapa pemain yang bagus dan berkualitas.
Baca Juga: PSBS Biak Hentikan Tren Positif Dewa United dengan Kemenangan Meyakinkan 3-1
Sebut saja Moussa Sidibe dan Karim Rossi, yang berpotensi memberikan ancaman ke gawang Maung Bandung.
"Tapi mereka memiliki banyak pemain bagus, mereka punya Moussa Sidibe, mereka memiliki pemain nomor 10 (Karim Rossi) dan mereka beberapa pemain tinggi yang bagus saat set piece," ungkapnya.
Namun Bojan melihat jika strategi yang diterapkan oleh juru taktik Persis Solo, Ong Swee tidak berjalan di beberapa pertandingan terakhir.
Padahal secara komposisi pemain, tambah Bojan, Laskar Sambernyawa memiliki kedalaman skuad yang berkualitas.
Baca Juga: Persija Jakarta Bungkam Malut United 1-0, Perkuat Posisi di Papan Atas Liga 1
Bojan pun berharap agar hal tersebut kembali terjadi saat berhadapan dengan anak asuhnya, pada laga nanti.
"Tapi ada sesuatu dari mereka yang tidak berjalan di beberapa laga terakhir dan saya harap itu kembali tidak berjalan besok," jelasnya.
Lini Serang Persib Sedang Tajam
Persib pun sedang dalam performa impresif, jelang melawat ke Stadion Manahan, Solo.
Baca Juga: Tanggapan Pelatih Persib Mengenai Performa Persis Solo: Saya Tidak Tahu Apa yang Terjadi
Trisula Maung Bandung, Tyronne Del Pino, Ciro Alves dan David da Silva sedang mengganas di beberapa pertandingan terakhir.
Situasi dan kondisi tersebut pun disambut positif oleh oleh pelatih berusia 53 tahun ini.
Sebab, agresifitas ketiga pemain tersebut tentunya bakal memberikan dampak yang positif untuk Maung Bandung.
"Musim lalu kami memiliki trio yang berbeda, yang terpenting adalah kami bisa mencetak gol," ucap Bojan.
Baca Juga: Bojan Hodak Ingatkan Abdul Aziz Soal Ini Jelang Laga Persis Solo vs Persib Bandung
"Dimanapun itu, bagi setiap klub, akan lebih baik jika lebih banyak pemain yang bisa mencetak gol," katanya.
Menurut Bojan, dengan tajamnya trio Tyronne, Ciro dan DDS tentu akan membuat barisan pemain belakang tim lawan merasa ketar-ketir.
Praktis Maung Bandung bakal tetap terus mencetak gol di setiap pertandingan.
"Bagi kami, tentu ini bagus karena sulit bagi lawan untuk memilih siapa yang harus dijaga," terang Bojan.
Baca Juga: Hindari Masalah, Persib Warning Bobotoh Jelang Laga Kontra Persis Solo
"Karena itu kami bisa terus mencetak gol Lawan harus menjaga tiga pemain yang mana itu tidak mudah," pungkasnya.
Persib bakal berhadapan dengan Persis Solo, dalam lanjutan pekan ke-17 Liga 1 2024-25.
Laga tersebut bakal digelar di Stadion Manahan, Solo, pada Minggu 29 Desember 2024, pukul 19.00 WIB nanti malam.