Hasil Pertandingan Liga 1 Hari Ini Lengkap dengan Update Klasemen: Papan Atas Dihuni Empat Tim Besar

Jumat 27 Des 2024, 21:38 WIB
Skuad Arema FC.  (Sumber:  | Foto: Instagram/@aremafcofficial)

Skuad Arema FC. (Sumber: | Foto: Instagram/@aremafcofficial)

Bermain di Stadion Batakan, Balikpapan, Borneo FC harus main dengan 10 orang pada menit ke-10, setelah Kei Hirose diganjar kartu merah oleh wasit.

Unggul jumlah pemain, dimanfaatkan dengan baik oleh Persik Kediri untuk meraih poin penuh di markas Borneo FC.

Pesut Etam pun dibuat kerepotan dalam meladeni permainan dari skuad Macan Putih di laga tersebut.

Baca Juga: Lamine Yamal Jadi Pesepakbola Paling DIcari di Google Selama Tahun 2024

Terbukti, tim besutan Marcelo Rospide berhasil melumat habis Pesut Etam dengan skor telak 4-0.

Empat gol tersebut dicatatkam oleh gol bunuh diri Ronaldo Rodrigues (36'), Rifqi Ray (50'), Yusuf Meilana (56') dan Riyatno Abiyoso (86').

PSS Sleman Terus Menjauh dari Zona Degradasi

Di pertandingan lain, PSS Sleman terus menjauh dari zona degradasi setelah berhasil mengalahkan Madura United, pada Jumat 27 Desember 2024.

Baca Juga: Daftar Pesepakbola Dunia yang Pernah Tersandung Kasus Doping, dari Diego Maradona hingga Terbaru Mykhailo Mudryk

Bermain di Stadion Manahan, Solo, skuad Super Elang Jawa berhasil unggul 2-0 di babak pertama lewat gol yang dicetak oleh Cleberson (11') dan Dominikus Dion (35').

Lalu skuad Laskar Sembada berhasil menggenapkan keunggulan menjadi 4-0, setelah menambah dua gol yang dicetak oleh Danilo Alves (59') dan Gustavo Tocantins (65').

Kemenangan tersebut membuat tim besutan Mazola Junio terus menjauh dari zona degradasi.

Sedangkan Madura United masih tertahan di zona degradasi, setelah pulang dengan tangan hampa dari Manahan.

Berita Terkait

News Update