Hasil Pertandingan Persib vs Persita: Maung Bandung Hajar Pendekar Cisadane

Minggu 22 Des 2024, 21:08 WIB
Hasil pertandingan Liga 1 musim 2024-25, Persib Bandung vs Persita. (Sumber: persib.co.id)

Hasil pertandingan Liga 1 musim 2024-25, Persib Bandung vs Persita. (Sumber: persib.co.id)

MANIAK BOLA - Hasil pertandingan Persib Bandung vs Persita Tangerang, Maung Bandung menghajar Pendekar Cisadane pada laga penutup pekan 16 Liga 1 musim 2024-25.

Persib menggasak Persita yang harus bermain dengan 10 orang dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu, 22 Desember 2024.

Maung Bandung mencetak gol pertama di menit 9 lewat tendangan Beckham Putra Nugraha yang arahnya berbelok setelah mengenai kaki Adam Alis hingga mengecoh kiper Persita, Igor.

Tetapi keunggulan Persib tidak bertahan lama, karena Persita langsung bereaksi dengan mencetak gol penyeimbang di menit 17 melalui Ryuji Utomo.

Baca Juga: Susunan Pemain dan Info Live Streaming Venezia vs Cagliari, Akan Tayang Sesaat Lagi

Kesalahan para pemain Persib yang tidak memberikan pengawalan kepada Ryuji Utomo saat menyambut umpan Rifky Dwi harus dibayar mahal.

Mantan pemain Persija itu dengan leluasa menceploskan bola dengan sundulan yang gagal dijangkau kiper Persib, Kevin Ray Mendoza.

Persib meningkatkan tekanan ke pertahanan Persita dan membuahkan hasil di menit 38 lewat tendangan kaki kiri David da Silva.

Kartu Merah Fathoni

Tak lama selepas jeda, tepatnya di menit 52 Persib menambah keunggulan melalui sontekan Tyronne del Pino.

Tyronne dengan mudah menceploskan bola ke dalam gawang yang sudah kosong meneruskan bola tendangan Ciro Alves yang sempat ditepis Igor.

Baca Juga: Line Up dan Link Live Streaming Manchester United vs Bournemouth

Berita Terkait

Madura United PHK Pemain Timnas Filipina

Minggu 22 Des 2024, 16:44 WIB
undefined
News Update