Preview Persib vs Persita: Maung Bandung Bertekad Perpanjang Rekor Unbeaten

Minggu 22 Des 2024, 11:33 WIB
Para bobotoh memberikan dukungan kepada skuad Persib Bandung. (Sumber:  | Foto: persib.co.id)

Para bobotoh memberikan dukungan kepada skuad Persib Bandung. (Sumber: | Foto: persib.co.id)

MANIAK BOLA - Berikut preview pertandingan pekan ke-16 Liga 1 2024-25, antara Persib Bandung berhadapan dengan Persita Tangerang.

Persib Bandung bakal berhadapan dengan Persita Tangerang dalam lanjutan pekan ke-16 Liga 1 2024-25.

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada Minggu 22 Desember 2024, pukul 19.00 WIB nanti malam.

Hasil kontras diraih kedua kesebelasan dalam menghadapi laga ini.

Baca Juga: Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup 2024: Pengamat Kritik Kinerja Shin Tae Yong

Persib berhasil memperpanjang rekor tak terkalahkan di musim ini, dengan meraih kemenangan atas Barito Putera.

Walaupun, kemenangan tersebut harus dibayar mahal karena Dedi Kusnandar mengalami cedera patah di bagian kaki kanan pada laga itu.

Sementara itu, Persita Tangerang membawa modal yang kurang bagus jelang bertamu ke markas Persib.

Pasalnya, skuad Pendekar Cisadane menderita kekalahan pada Derbi Tangerang atas Dewa United.

Baca Juga: Bernardo Tavares Minta Skuad PSM Makassar Tidak Remehkan Barito Putera

Persib Miliki Rekor Bagus saat Bertemu Persita

Di atas kertas, Maung Bandung jelas lebih diunggulkan dibanding Pendekar Cisadane pada laga nanti.

Berita Terkait
News Update