MANIAK BOLA - Berikut preview pertandingan pekan ke-16 Liga 1 2024-25 antara Persija Jakarta berhadapan dengan PSS Sleman.
Persija Jakarta bakal berhadapan dengan PSS Sleman, pada pekan ke-16 Liga 1 2024-25.
Laga tersebut bakal dilangsungkan di Jakarta International Stadium (JIS), pada Sabtu 21 desember 2024, pukul 19.00 WIB.
Dalam menghadapi laga nanti, kedua kesebelasan dipastikan bakal sama-sama mengincar kemenangan.
Baca Juga: Preview Barcelona vs Atletico Madrid, Bisa Tentukan Alur Persaingan Juara La Liga Spanyol Musim Ini
Persija Kembali ke JIS
Setelah sempat menjadi tim musafir, akhir Persija kembali bermarkas di Jakarta International Stadium (JIS).
Laga melawan PSS Sleman bakal menjadi pertama kalinya bagi Macan Kemayoran bermain di kandangnya sendiri lagi.
Sebelumnya, tim besutan Carlos Pena sempat "terusir" dari JIS dan melakoni laga kandang di luar Jakarta.
Baca Juga: Meski Kalah, Media Vietnam Puji Penampilan Timnas Indonesia yang Berisi Skuad Muda
Di tiga laga kandang sebelumnya, Rizky Ridho dan kawan-kawan menjamu tim lawan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.
PSS Sleman Tengah Bangkit
Sementara itu, PSS Sleman tengah dalam momen kebangkitan, jelang menghadapi laga nanti malam.