MANIAK BOLA - Berikut jadwal siaran langsung pertandingan kompetisi Liga 1 musim 2024-25 pekan ke-16 yang digelar pada hari Jumat, 20 September 2024.
Juru kunci klasemen Liga 1 2024-25, Madura United FC yang baru berpisah dengan pelatih asal Portugal, Paulo Menezes akan menjamu Bali United di Stadion Gelora Bangkalan.
Pertandingan Madura United vs Bali United akan disiarkan langsung Indosiar dan streaming Vidio pada pukul 15.30 WIB.
Madura United menghadapi laga ini dalam situasi krisis setelah melewati enam pertandingan dengan kekalahan dan kebobolan 17 gol.
Laskar Sape Kerrab saat ini menempati posisi buncit klasemen dengan mengumpulkan 6 poin dari 15 kali bertanding.
Sementara moril Bali United sedang bangkit setelah kemenangan 3-1 atas Persija Jakarta yang mengakhiri paceklik kemenangan Serdadu Tridatu.
Winger muda potensial Bali United, Rahmat Arjuna akan kembali jadi andalan Serdadu Tridatu setelah dia mencetak gol berkelas ke gawang Persija.
Tantangan Berat Persebaya
Pertandingan kedua yang digelar pada Jumat, 20 Desember 2024, mempertemukan dua tim papan atas, Persebaya Surabaya kontra Borneo FC.
Laga Persebaya vs Borneo FC digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada pukul 19.00 WIB dan disiarkan langsung Indosiar serta streaming Vidio.
Ini akan jadi tantangan berat bagi Persebaya yang di pertandingan sebelumnya gagal mengalahkan Semen Padang setelah imbang tanpa gol.
Hasil imbang di kandang Semen Padang membuat posisi Persebaya di puncak klasemen kian terancam karena kini hanya unggul 2 poin dari Persib Bandung.