Pelatih PSIS Semarang enggan lepas striker ke piala AFF 2024 karena tidak masuk FIFA matchday. (Sumber: X/ Indostranfer)

Liga 1

Tak Masuk FIFA Matchday, Pelatih PSIS Semarang Enggan Lepas Stiker Andalannya ke Piala AFF 2024

Kamis 19 Des 2024, 09:44 WIB

MANIAK BOLA - Gilbert Aguis selaku pelatih kepala dari PSIS Semarang enggan melepas striker andalannya yakni Gali Freitas ke Timnas Timor Leste yang mengikuti ajang Piala AFF 2024.

Hal ini dilakukan karena turnamen tersebut tak masuk dalam agenda dari FIFA Matchday dan jasanya masih diperlukan oleh tim.

Gali Freitas dampak masih bermain untuk PSIS saat berjumpa dengan PSS Sleman pada Selasa 17 Desember 2024 dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-15.

Di waktu yang bersamaan Timor Leste bermain untuk penyisihan grup A piala AFF 2024 dan bertandang ke kandang Kamboja.

Baca Juga: Tak Ada Perpanjangan Kontrak, Kevin Diks Dipersilahkan Pergi oleh FC Copenhagen

Pada pertandingan tersebut Gali berhasil menjadi salah satu kreator gol PSIS meskipun harus kalah dari PSS Sleman dengan skor akhir 1-2.

Tak mau kalah, Timor Leste pun juga harus menerima kekalahan dari tim tuan rumah Kamboja dengan skor akhir 1-2 dan mengakhiri perjalanannya di Piala AFF 2024 tanpa satu poin pun.

Setelah pertandingan usai pelatih PSIS mengungkapkan alasan mengapa sang pemain tidak terlepas untuk membela negaranya di ajang dua tahunan tersebut.

Berdasarkan perundingan yang dilakukan oleh staf kepelatihan dan manajemen memutuskan bahwa tidak akan melepas striker adalah mereka ke Timnas karena bukan masuk dalam FIFA matchday.

Baca Juga: Badai Cedera Jadi Faktor Performa Buruk, Manchester City Incar 4 Pemain Bintang Ini

Pelatih asal Malta tersebut lebih memilih Gali membela Laskar Mahesa Jenar dibandingkan negaranya pada ajang tersebut.

"Saat ini bukan FIFA Matchday, jadi tidak ada aturan untuk melepasnya (Gali Freitas)," ungkap Gilbert.

Ia menjelaskan bahwa hanya di FIFA matchday lah sebuah klub harus rela melepas pemain andalannya ke tim nasional.

"Hanya di FIFA matchday kita mengirim pemain ke Timnas," jelas Gilbert.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Persib Taklukan Barito Putera, Dedi Kusnandar Cedera Parah

Sebelumnya beredar kabar bahwa pemain yang berposisi sebagai striker ini akan lepas pada dua laga terakhir Timor Leste di penyisihan grup A piala AFF 2024.

Namun hingga babak penyisihan grup Usai Gali Freitas tetap tidak diberikan izin untuk bermain bersama negaranya Timor Leste.

Hal ini sempat dikeluhkan oleh pelatih Timor Leste Simon Elissetche bahwa persiapan mereka untuk menghadapi ajang kali ini berlangsung buruk ditambah dengan tidak hadirnya striker andalannya.

"Kami hanya punya 2 kali latihan di Thailand, di latihan terakhir salah satu pemain abroad terbaik kami John Freith cedera fatal di lututnya," ungkap Simon.

Baca Juga: Setelah Pensiun dari MotoGP, Aleix Espargaro Gabung Tim Balap Sepeda Profesional

Ia menambahkan bahwa mereka harus tampil tanpa salah satu pemain terbaiknya yang bermain karena tidak diberikan izin oleh klub

"Kami juga harus tanpa salah satu terbaik kami yang bermain di Indonesia, Gali Freitas karena klub (PSIS) tidak memberikannya izin," jelasnya.

Sementara itu gali menjadi salah satu pemain kunci kebangkitan PSIS dalam 5 laga terakhir.

Hal tersebutlah yang menjadi alasan bagi Gilbert tidak melepas striker How's goal mereka ke ajang Piala AFF kali ini.

Baca Juga: Jadwal Tes Pramusim F1 2025 dan Daftar Pembalap, Lengkap dengan Nomor Mobil

"Manajemen (PSIS) yang menjalin komunikasi dengan Timnas Timor Leste soal ini. Semua orang memutuskan Galin tetap di sini, pungkas Gilbert.

Tags:
Piala AFF 2024BRI Liga 1PSIS Semarang

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor