MANIAK BOLA - Jelang menghadapi Bhayangkara FC, PSIM Yogyakarta sedang dihadapkan masalah.
Pasalnya, skuad Laskar Mataram diterpa badai cedera jelang menghadapi pertandingan melawan Bhayangkara FC.
Beberapa pemain PSIM Yogyakarta mengalami cedera, pada pertandingan sebelumnya melawan Persipa Pati.
Salah satunya adalah Rafinha, pemain asal Brazil ini mengalami cedera engkel pada laga tersebut.
Baca Juga: Rahmad Darmawan Sebut Barito Putera Termotivasi Hadapi Juara Musim Lalu
Beruntungnya cedera engkel yang dialami oleh Rafinha tidak menimbulkan pembengkakan.
Kendati begitu, pemain berusia 32 tahun tersebut masih harus menjalani pemeriksaan lanjutan untuk mengetahui secara pasti mengenai kondisi cederanya.
Selain Rafinha, Lucky Octavianto pun mengalami cedera jelang laga melawan Bhayangkara FC.
Pemain berusia 31 tahun tersebut mengalami cedera di pertandingan melawan Persipa Pati, setelah mengalami benturan di bagian kepala.
Baca Juga: Daftar Pemain Persib yang Absen Lawan Barito Putera di Pekan 15 Liga 1 2024-25
Akibat benturan tersebut, membuat Lucky Octavianto tidak bisa melanjutkan pertandingan, saat melawan Persipa Pati.
Melihat kondisi tersebut, tentunya Lucky Octavianto dan Rafinha bakal diragukan tampil saat menghadapi Bhayangkara FC.
Bawa Modal Bagus
Tim besutan Seto Nurdiantoro ini membawa bekal bagus, jelang menghadapi klub berjuluk The Guardians tersebut.
Baca Juga: Jadwal dan Klasemen Grup A Piala AFF 2024, Thailand Kokoh di Puncak
Di laga sebelumnya, skuad Laskar Mataram berhasil meraih poin penuh usai mengalahkan Persipa Pati.
Pada pekan ke-16 Grup 2 Liga 1 2024-25, PSIM Yogyakarta bakal berhadapan dengan Bhayangkara FC.
Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, pada Kamis 19 Desember 2024, besok sore.