"Saya harap betul betul bisa memotivasi para pemain untuk bisa memaksimalkan laga melawan Persib Bandung ini."
"Persib secara individu, mereka sangat baik, sangat berpengalaman, apalagi mereka juara tahun lalu," jelasnya.
Skuad Laskar Antasari Bakal Ekstra Waspada
Baca Juga: Arne Slot Akan Rotasi Pemain saat Liverpool Hadapi Southampton di Piala Liga Inggris
Pelatih yang akrab disapa RD tersebut pun meminta kepada anak asuhnya untuk ekstra waspada, dalam meladeni permainan Maung Bandung.
Sebab menurutnya, Persib bermain cukup baik dalam dalam melakukan serangan dan lihai memanfaatkan celah lawan.
"Persib merupakan tim yang memanfaatkan kelengahan lawan, tim sangat cepat, dan kuat di dalam menyerang. Oleh karena itu, butuh hal ekstra untuk pemain," ungkapnya.
Meski begitu, RD tetap meminta kepada anak asuhnya untuk tidak gentar dalam menghadapi skuad Maung Bandung.
Baca Juga: Menang Dramatis Atas Singapura, Thailand Jadi Tim Pertama yang Lolos Semifinal Piala AFF 2024
Dalam hal ini, pelatih berusia 58 tahun tersebut berharap agar anak asuhnya bisa menikmati pertandingan nanti malam.
"Saya berharap pemain menikmati pertandingan itu. Saya berharap pemain enjoy di pertandingan besok," harapnya.