Melihat kondisi tersebut, tentunya kedua kesebelasan bakal tampil maksimal di laga nanti, demi bisa menebus kesalahan di pertandingan sebelumnya.
Head To Head Persik Kediri vs Arema FC
Baca Juga: Skenario dan Hitung-hitungan Peluang Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024
Di atas kertas Arema FC bakal lebih diunggulkan dibanding Persik Kediri pada laga nanti.
Pasalnya, Singo Edan tampil lebih baik di lima pertandingan terakhirnya, dibandingkan Macan Putih.
Tim besutan Joel Cornelli berhasil mencatatkan tiga kemenangan dan masing-masing satu kali imban serta kalah, dalam lima laga terakhir.
Sementara itu, anak asuh Marcelo Rospide sedang berada dalam situasi sulit setelah menelan tiga kekalahan dan satu kali imbang serta menang, di lima pertandingan ke belakang.
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2024, Indonesia Takluk dari Vietnam
Namun Persik Kediri justru lebih unggul secara head-to head dibandingkan Arema FC.
Dalam lima pertemuan terakhir keduanya, Macan Putih mampu mendominasi dengan meraih tiga kemenangan.
Sedangkan Singo Edan hanya mampu mencatatkan dua kemenangan dalam lima pertemuan terakhirnya dengan Macan Putih.
5 Pertemuan Terakhir Persik Kediri dengan Arema FC
Baca Juga: Rumor Transfer: 4 Pemain Bintang Dunia Siap Susul Lionel Messi ke Inter Miami?
- 27/11/2023: Arema FC 0-1 Persik Kediri
- 15/07/2023: Persik Kediri 5-2 Arema FC
- 28/02/2023: Arema FC 2-3 Persik Kediri
- 17/09/2022: Persik Kediri 0-1 Arema FC
- 15/06/2022: Persik Kediri 0-1 Arema FC
Prediksi Susunan Pemain
Persik Kediri (4-3-3): Leo Navacchio; D. Safari, H. Hehanussa, Kiko, V. Yagalo; E. Walian, R. Chand, O. Fane; Majed Osman, R. Fergonzi, M. Khanafi.