MANIAK BOLA - Berikut susunan pemain Persija Jakarta vs Borneo FC Samarinda di pekan 14 Liga 1 musim 2024-25 yang akan disiarkan langsung Indosiar dan streaming di Vidio.
Persija Jakarta menghadapi salah satu tim favorit juara Liga 1 musim ini, Borneo FC di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, pada hari Selasa, 10 Desember 2024.
Pertandingan Persija vs Borneo FC akan dipimpin wasit Yudi Nurcahya dan wasit VAR, Naufal Adya Fairuski, dengan waktu kick-off pada pukul 19.00 WIB.
Dalam susunan pemain kedua tim yang dirilis laman resmi PT LIB, pelatih Persija, Carlos Pena kembali menurunkan Andritany Ardhiyasa di posisi penjaga gawang.
Baca Juga: Persiapan Timnas Singapura di Piala AFF 2024 Diganggu Penolakan Klub Thailand
Sebelumnya Andritany dicadangkan ketika Persija menaklukkan tuan rumah Semen Padang dengan skor 0-1 di Stadion H Agus Salim, Kota Padang.
Marko Simic dan Gustavo Almeida masih jadi andalan di lini depan Persija dengan dukungan dari Ryo Matsumura, pencetak gol kemenangan Macan Kemayoran atas Semen Padang.
Sementara itu, pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, melakukan perubahan dengan mencadangkan Berguinho dan tetap mengandalkan Leonardo Gaucho sebagai ujung tombak.
Borneo FC menghadapi pertandingan kontra Persija dengan catatan buruk setelah di tiga laga sebelumnya hanya meraih sekali imbang dan dua kali kalah.
Berikut susunan pemain Persija vs Borneo FC:
PERSIJA JAKARTA XI: Andritany (kiper); Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Rio Fahmi, Firza Andika; Hanif Sjahbandi, Ramon Bueno, Maciej Gajos, Ryo Matsumura; Marko Simic, Gustavo Almeida.