Rio Fahmi Berharap Barisan Penyerang Borneo FC Lakukan Ini pada Laga Kontra Persija

Selasa 10 Des 2024, 09:52 WIB
Bek Persija, Rio Fahmi bertekad meneruskan cleasheet saat berhadapan dengan Borneo FC. (Sumber: persija.id | Foto: persija.id)

Bek Persija, Rio Fahmi bertekad meneruskan cleasheet saat berhadapan dengan Borneo FC. (Sumber: persija.id | Foto: persija.id)

“Siapa pun lawannya, dengan kondisi apa pun, kami tetap waspada terhadap lini depan mereka," ungkapnya.

Oleh karena itum, Rio bakal tetap tampil semaksimal mungkin dalam menjaga setiap jengkal pertahanan Persija.

Baca Juga: Persib Bandung Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan, Begini Tanggapan Sang Pelatih

Terlebih, ia sendiri berharap agar skuad Macan Kemayoran dapat meneruskan cleansheet di dua pertandingan sebelumnya.

"Kami berharap lini bertahan kami semain baik. Saya berharap di pertandingan besok lini bertahan bisa clean sheet dan lini depan bisa mencetak gol,” jelasnya.

Pemain berusia 23 tahun tersebut berharap Persija bisa kembali meraih hasil positif di laga nanti.

Apalagi, Macan Kemayoran bakal mendapat dukungan penuh dari Jakmania, saat akan menjamu Pesut Etam.

Baca Juga: Rekap Pertandingan dan Klasemen Sementara Grup B Piala Asia 2024, Dua Unggulan Berhasil Menang di Laga Perdana

"Kami sebagai pemain tentunya ingin selalu memenangkan setiap pertandingan. Apalagi besok kami akan didukung the Jakmania," katanya.

"Tentunya akan menambah semangat kami di lapangan. Kami berharap insya Allah bisa meraih kemenangan ketiga beruntun di Pakansari," pungkasnya.

Pada pekan ke-14 Liga 1 2024-25, Persija Jakarta bakal berhadapan dengan Borneo FC.

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, pada Senin 9 Desember 2024, pukul 19.00 WIB nanti malam.

Berita Terkait
News Update