MANIAK BOLA - Persis Solo siap memberikan perlawanan saat hadapi Persita Tangerang, setelah melakukan evaluasi dari pertandingan sebelumnya.
Persis Solo bakal bertandang ke Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, untuk menghadapi Persita pada pekan ke-13 Liga 1 2024-2025.
Pertandingan tersebut bakal digelar pada Minggu 8 Desember 2024, pukul 19.00 WIB nanti malam.
Hasil minor diraih Laskar Sambernyawa, jelang menghadapi Pendekar Cisadane.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: MU Kembali Alami Kekalahan Setelah Takluk dari Nottingham Forest, Skor Akhir 2-3
Di pertandingan sebelumnya, Eduardo Kunde dan kawan-kawan hanya mampu meraih satu poin, setelah bermain imbang dengan Barito Putera.
Berkaca dari hasil tersebut, pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee pun melakukan evaluasi untuk menghadapi Persita Tangerang.
Pelatih asal Malaysia tersebut pun memastikan jika timnya bakal memberikan perlawanan saat bertandang ke Stadion Pakansari, nanti malam.
“Setelah kompetisi tempo hari itu, kami menjalani latihan hari itu seperti biasa dan memperbaiki kekurangan kami," ujar Ong Kim Swee, dikutip dari laman resmi klub.
Baca Juga: Ini Blunder Andre Onana yang Bikin Manchester United Kalah dari Nottingham
"Yang pasti pada pertandingan besok malam kami akan memberikan pertandingan, terutama bermain di stadion lawan," tambahnya.
Bertekad Curi Kemenangan
Pelatih yang akrab disapa OKS tersebut tidak memungkiri jika laga melawan Persita bakal berjalan sulit untuk timnya.
Pasalnya, tim besutan Fabio Lefundes tersebut bakal tampil dihadapan para pendukungnya sendiri.
Baca Juga: Jose Mourinho Komentari Aksi Pep Guardiola saat Diejek Fans Liverpool, Saya Menang Adil dan Bersih
“Kami tahu, bermain tandang bukanlah hal yang mudah. Ketika saya mengambil alih, fokus saya adalah pada para pemainnya," ungkapnya.
Kendati begitu, pelatih berusia 53 tahun ini pun memastikan jika anak asuhnya bakal tetap tampil all out pada laga nanti.
Apalagi skuad Laskar Sambernyawa sedang mengincar tiga poin, setelah menelan hasil minor di empat laga sebelumnya.
“Dengan segala hormat kepada seluruh lawan, yang penting kami mampu bersaing dengan semua tim yang akan kami lawan," jelasnya.
Baca Juga: Manchester United Tumbang di Old Trafford, Nottingham Forest Cetak Sejarah
"Saya berharap besok kita selangkah lebih baik untuk memastikan kita tidak pulang dengan tangan kosong,” tutup OKS.
Persis Solo bakal melakoni laga tandang dengan melawan Persita Tangera, pada pekan ke-13 Liga 1 2024-2025.
Pertandingan tersebut bakal digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, pada Minggu 8 Desember 2024, pukul 19.00 WIB nanti malam.