Selain itu, ia pun meminta dukungan kepada para suporter agar timnya mendapat suntikan motivasi sehingga bisa meraih hasil maksimal.
"Kami juga mempelajari bagaimana Persis Solo bermain, gaya mereka. Kami akan melakukan organisasi tim yang akan bermain besok (hari ini)," ucapnya.
"Tentu kami juga berharap mendapat dukungan penuh dari para suporter kami dan bisa menjalani pertandingan yang baik," pungkasnya.
Baca Juga: 5 Kemungkinan Jadwal Terbaru Derby Everton vs Liverpool yang Ditunda karena Cuaca Buruk
Persita Tangerang bakal berhadapan dengan Persis Solo, pada pekan 13 Liga 1 2024-2025.
Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, pada Minggu 8 Desember 2024, nanti malam.