Sudah Berbenah, Mariano Peralta Siap Tempur Hadapi PSM Makassar

Minggu 01 Des 2024, 20:00 WIB
Penyerang Borneo FC, Mariano Peralta.  (Sumber:  | Foto: borneofc.id)

Penyerang Borneo FC, Mariano Peralta. (Sumber: | Foto: borneofc.id)

MANIAK BOLA - Penyerang Borneo FC Samarinda, Mariano Peralta mengaku siap tempur hadapi PSM Makassar, di pekan ke-12 Liga 1 2024-2025.

Peralta tidak menampik jika laga melawan PSM Makassar tidak akan berjalan mudah bagi timnya.

Apalagi di pertandingan sebelumnya, tim besutan Pieter Huistra gagal membawa poin, saat bertandang ke markas Persib Bandung.

Baca Juga: Jelang Derby Suramadu Lawan Madura United, Pelatih Persebaya Ingatkan Hal Ini Kepada Anak Asuhnya

Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Pesut Etam harus takluk dari Persib, lewat gol semata wayang Ciro Alves.

Oleh karena itu, pemain asal Argentina tersebut terus berbenah dalam menatap pertandingan lawan Juku Eja.

Salah satu hal yang perlu dibenahi jelang laga tersebut adalah soal penyelesaian akhir atau finishing touch.

Baca Juga: Terkendala Jadwal Padat, Laga Pekan ke 12 BRI Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Ditunda

"Kita harus perbaiki penyelesaian akhir, jika itu masalah sudah terselesaikan maka semuanya akan berjalan dengan bagus," ujar Mariano Peralta.

Namun, skuat Pesut Etam sudah berbenah dalam mempersiapkan pertandingan yang digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Senin 2 Desember 2024, besok sore.

Pemain berusia 26 tahun tersebut menegaskan jika dirinya sudah siap tempur, dalam menghadapi Yuran Fernandes dan kawan-kawan.

News Update