Pernyataan Resmi Pasoepati Terkait Insiden Penyerangan kepada Tim Persib di Stasiun Solo Balapan

Senin 30 Des 2024, 18:14 WIB
Ilustrasi, suporter Persis Solo. (Sumber: X @persisofficial)

Ilustrasi, suporter Persis Solo. (Sumber: X @persisofficial)

Baca Juga: Daftar Pemain Asing Proliga 2025: Jakarta LaVani Boyong Eks Timnas AS, Bandung bjb CLBK dengan Madeline Guillen

Nasib nahas dialami fisioterapis Persib, Benidektus Adi Prianto yang sempat mendapat pukulan dari oknum suporter Persis Solo.

Peristiwa itu terjadi ketika Kevin Mendoza dan Benidektus sedang membeli keperluan di salah satu minimarket yang ada di sekitar Stasiun Solo Balapan.

Sementara itu, jajaran Polresta Surakarta mengamankan puluhan oknum suporter di sekitar Stasiun Solo Balapan.

Mereka diamankan karena diduga hendak melakukan aksi sweeping kepada suporter Persib atau bobotoh, yang nekat datang ke Solo meski regulasi melarang suporter tim tamu hadir.

Saat melakukan sweeping, para oknum suporter itu, mendapati tim Persib sedang berada di Stasiun Solo Balapan untuk pulang ke Bandung.

Mereka kemudian melakukan intimidasi dan penyerangan kepada Benidektus. Fisioterapis Persib itu, dilaporkan mengalami luka lebam pada bagian pipi karena mendapat pukulan.

Berita Terkait

News Update