Mohamed Salah berhasil melampaui salah satu rekor Lionel Messi yang dilakukan pada 2012 Silam (Sumber: X/ DeadlineDayLive)

Kampiun

Awali Tahun dengan Fantastis, Mohamed Salah Lampaui Satu Rekor Messi Musim 2012

Rabu 26 Feb 2025, 10:19 WIB

MANIAK BOLA - Salah satu punggawa Liverpool yakni Muhammad Salah mengawali musim 2024-2025 dengan catatan yang fantastis.

Hal ini membuktikan bahwa dirinya pantas disejajarkan dengan para pemain bintang lainnya seperti Legenda Barcelona Lionel Messi.

Salah berpeluang untuk menyamai pemain Timnas Argentina tersebut dalam urusan mencetak gol yang dilakukan pada musim 2012 Silam.

Di musim tersebut Messi sanggup mencetak 91 gol dalam satu tahun yang hingga saat ini belum dapat dipecahkan oleh siapapun.

Baca Juga: Mohamed Salah Sindir Erling Haaland yang Sering Cetak Gol, Posisi Dia Striker Striker Jadi Lebih Mudah

Pada awal musim kali ini Salah berkontribusi bagi The Reds dengan mencetak 14 gol dalam 12 pertandingan pertama.

Hal tersebut sudah lebih baik dibandingkan yang dilakukan oleh Messi dengan torehan 13 gol dalam 12 pertandingan.

Meskipun terbilang sulit dan mustahil namun jika penampilan apik salah terus dipertahankan hingga akhir musim juga tidak mungkin mereka harus 91 gol tersebut bisa terkejar.

Hal tersebut didukung oleh pelatih Liverpool yakni Arne Slot yang mengatakan bahwa pemainnya layak disandingkan oleh seorang Lionel Messi.

Baca Juga: Liverpool Siapkan Federico Chiesa Sebagai Penerus Kegemilangan Mohamed Salah

Pemain berusia 31 tahun tersebut mengaku senang bahwa dirinya sejajarkan Oleh para pemain top di Eropa.

Hal tersebut membuat ia semakin bersemangat untuk memberikan yang terbaik bagi Liverpool termasuk gelar juara liga Inggris.

Saat ini pun Iya bersama rekan-rekannya sedang berada di puncak klasemen sementara Premier League dan berhasil unggul jauh daripada pesaingnya.

Jika hal tersebut bisa dilakukan secara konsisten maka Salah dapat mempersembahkan trofi keduanya untuk Liverpool di akhir musim nanti.

Baca Juga: Mohamed Salah Akui Tak Ada Perkembangan Perihal Perpanjangan Kontrak, Liverpool Beneran Siap Kehilangan?

Meskipun terdapat rumor bahwa dirinya akan segera hengkang dari Anfield pada akhir musim mendatang namun sepertinya hal tersebut akan sulit terealisasi karena tim masih membutuhkannya.

Jika benar akan hengkang dari klub tersebut maka gelar juara Liga Inggris bisa menjadi penutup sekaligus kado perpisahan yang sangat baik dari dirinya.

Tags:
timnas MesirLiga Inggris LiverpoolLionel MessiMohamed Salah

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor