Main di Broadhall Way, tim besutan Chris Davis berhasil meraih kemenangan lewat gol semata wayang Jay Stansfield.
Di kubu seberang, Newcastle pun meraih hasil positif jelang menatap pertandingan ini.
Anak asuh Eddie Howe mampu menundukkan Arsenal dua gol tanpa balas, pada laga semifinal Piala EFL 2024-25.
Baca Juga: Ole Romeny Resmi Jadi WNI, Erick Thohir Berharap Lini Depan Timnas Indonesia Semakin Tajam
Dua gol kemenangan The Magpies dibukukan oleh Jacob Murphy dan Anthony Gordon.
Dengan kemenangan tersebut membuat Newcastle melaju ke partai final Piala EFL musim ini.
Berkaca dari catatan tersebut, menarik dinantikan pertandingan antara Birmingham vs Newcastle dini hari nanti.
Prediksi susunan pemain
Baca Juga: Daftar Pemain Timnas Uzbekistan U20 di Piala Asia 2025 Lengkap dengan Nomor Punggung
Birmingham City: Allsop (GK); Klarer, Davies, Cochrane; Laird, Dowell, Iwata, Gardner-Hickman, Anderson; Dykes, Stansfield.
Pelatih: Chris Davis.
Newcastle United: Dubravka (GK); Trippier, Schar, Botman, Burn, Targett; Murphy, Miley, Longstaff, Willock; Wilson.
Pelatih: Eddie Howe.