MANIAK BOLA - Klubnya Calvin Verdonk, NEC Nijmegen sukses menahan imbang pemuncak klasemen sementara Eredivisie Liga Belanda, PSV Eindhoven, Sabtu 2 Februari 2025.
NEC melakukan perlawan sengit ketika berhasil memaksa PSV bermain imbang 3-3 melalui drama dua gol NEC pada masa injury time.
Bek kiri Timnas Indonesia tersebut tampil penuh di laga itu bahkan hampir membuat gol cantik.
Pada akhir babak tertama, Verdonk melepas tendangan volley ke gawang PSV, namun sepakannya berhasil ditepis Walter Benitez.
Pujian Media Belanda untuk Calvin Verdonk
Media Belanda, Forzanec.nl, menyebut bahwa Calvin Verdonk membuat lawannya kesulitan pada laga yang berlangsung di Gofferts Stadium tersebut.
Media tersebut bahkan menyebut winger PSV Eindhoven, Johan Bakayoko tampak cukup kesulitan untuk meladeni perlawanan ketat dari bek Timnas Indonesia tersebut.
Johan Bakayoko sendiri merupakan pemain termahal di Eredivise Belanda saat ini dengan market value sekitar 40 juta euro berdasarkan Transfermarkt.
“Dia (Calvin Verdonk) melakukan tendangan voli fantastis sesaat sebelum turun minum.” tulis Forzanec.nl.
“Memiliki Bakayoko sebagai lawan langsung dan pemain Belgia itu kesulitan menghadapi bek kiri tangguh asal Indonesia itu,” lanjut mereka.
Meski Bakayoko mencetak satu gol ke gawang NEC, tetapi secara overall winger Belgia tersebut tak bisa leluasa menjalankan aksinya di laga tersebut.
Baca Juga: Timnas Indonesia akan Perkenalkan Jersey Away Terbaru Hari Ini, Begini Bocorannya
Calvin Verdonk menjalani performa konsisten belakangan ini dan membuat pemain Timnas Indonesia berjuluk El Loppy itu masuk dalam Team of The Month (TOTM) Eredivisie bulan Januari 2025.
Tertahannya PSV Eindhoven di kandang NEC membuat Luuk de Jong cs gagal memperlebar jarang dengan Ajax Amsterdam, bahkan terancap disalip.
Sementara NEC Nijmegen masih tertahan di urutan 12 usai meraih satu poin penting dari PSV Eindhoven.