MANIAK BOLA - Giornata 23 Liga Italia Serie A akan menyuguhkan laga panas Derby Milan antara AC Milan kontra Inter Milan, Senin dini hari WIB 3 Februari 2025.
Duel AC Milan kontra Inter Milan kali ini dipastikan bakal sangat panas mengingat Nerazzurri sedang berjuang merebut puncak klasemen.
Inter harus menang pada laga derby kali ini karena masih tertinggal tiga poin dari Napoli di peringkat pertama.
Napoli sendiri akan menjalani laga tandang ke markas AS Roma dan dipastikan juga tak akan menjalani laga mudah.
AC Milan Siap Perpanjang Dominasi
Jelang pertemuan nanti malam, AC Milan telah bangkit setelah selalu dipecundangi Inter dalam 6 pertemuan terakhir.
Dalam dua perjumpaan teranyar, Rossonerri berhasil menekuk rival sekotanya yakni 2-1 dipertemuan pertama Serie A dan 3-2 di final Piala Super Italia.
Akan tetapi dalam situasi terbaru di klasemen Serie A, keduanya terpaut jauh, Inter berada di posisi kedua, sementara Milan masih tertatih di urutan 8.
Selish poin keduanya pun terpaut jauh, Theo Hernandez dan kawan-kawan tertinggal sebanyak 16 angka dari Lautaro Martinez cs.
Namun, Il Diavolo Rossi ingin memperpanjang dominasinya atas Inter dan ingin menjadi tim yang tiga kali bisa menjinakkan Il Biscione musim ini.
Berbekal dua kemenangan di dua pertemuan terakhir, AC Milan siap kembali memerahkan kota Milan dengan menundukan Inter untuk ketiga kalinya musim ini.
Jelang laga ini, Simone Inzaghi masih harus kehilangan Hakan Calhanoglu dan Francesco Acerbi yang masih menderita cedera.
Sementara Sergio Conceicao berpeluang menurunkan bek anyar mereka, Kyle Walker sejak babak pertama.
Adapun pemian baru lainnya, Santiago Gimenez, belum tersedia untuk laga ini karena belum terdaftar.
Prediksi Line Up
AC Milan
Maignan; Walker, Tomori, Pavlovic, Hernandez; Reijnders, Bennacer, Jimenez, Pulisic; Leao, Abraham
Inter Milan
Sommer; Pavard, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Zielinski, Mkhitaryan, Dimarco; Lautaro, Thuram
Saksikan laga Liga Italia Serie A antara AC Milan versus Inter Milan, Senin dini hari 3 Februari 2025 pukul 00.00 WIB WIB dengan mengakses saluran streaming ini.
DISCLAIMER: Untuk dapat menyaksikan laga AC Milan kontra Inter Milan, Anda harus berlangganan terlebih dulu di platform tersebut.