Jordi Amat bersama Johor Darul Ta'zim bakal jalani pramusim di Arab Saudi. (Foto: Instagram/@officialjohor)

Kampiun

Jordi Amat Bakal Jajal Cristiano Ronaldo Cs Bersama JDT, Kapan?

Minggu 02 Feb 2025, 08:00 WIB

MANIAK BOLA - Klub yang dibela Jordi Amat, Johor Darul Ta'zim (JDT) berencana jalani pramusim ke Arab Saudi.

Nantinya, JDT bakal menghadapi sejumlah tim dalam rencana agenda pramusim tersebut.

Rencananya, agenda pramusim tersebut bakal dilangsungkan pada musim 2025-26.

Kepastian tersebut diumumkan oleh pemilik klub JDT, Tunku Ismail dalam akun X (dulu Twitter) pribadinya.

Baca Juga: Laga Melawan Borneo FC Bakal Jadi Penebusan Dosa PSS Sleman

"(Pramusim ke Arab Saudi) sudah dalam perencanaan," tulis Tunku Ismail seperti dikutip dari laman makanbola.com.

Siap Jajal Cristiano Ronaldo Cs

Dengan rencana tersebut, tentunya membuka peluang bagi Jordi Amat dan kawan-kawan menjajal klub yang dihuni Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Selain itu, sejumlah klub lain seperti Al Hilal maupun Al Ittihad berpotensi bakal dijajal JDT, selama menjalani pramusim di Arab Saudi.

Baca Juga: Hijrah ke Bekasi, Pelatih Persija Minta Jakmania Sesaki Stadion Patriot saat Jamu PSBS Biak

Namun sejauh ini, pihak klub JDT masih belum membeberkan siapa saja lawan yang bakal dihadapi pada pramusim tersebut.

Tunku Ismail membocorkan jika ada satu tim raksasa yang bakal dihadapi JDT di pramusim nanti.

Klub yang dimaksud adalah raksasa Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).

Pemilihan PSG sebagai lawan yang bakal dihadapi selama pramusim, lantaran pihak JDT sendiri tengah membangun kerja sama dengan sejumlah klub Prancis.

Baca Juga: Jadi Kapten Tim, Jay Idzes Gagal Bawa Venezia Curi Poin di Kandang Udinese

Sementara itu, JDT pun sudah memiliki rencana untuk menggelar pramusim di musim ini, pada 14-30 April 2025.

Digelar di Spanyol, pramusim ini dilakukan skuad Harimau Selatan dalam mempersiapkan kompetisi Asia maupun domestik.

JDT sendiri sebelumnya sempat menghadapi sejumlah klub top Eropa, sepanjang menggelar pramusim.

Sejumlah klub top Eropa yang pernah dijajal Southern Tigers di antaranya adalah Borussia Dortmund, Lokomotiv Moscow dan lain-lain.

Tags:
Johor Darul Ta'zimArab SaudiAl NassrCristiano RonaldoJordi AmatJDT FC

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor