Napoli akan menjamu Juventus pekan ini. (Sumber: X/TheNapoliZone)

Kampiun

Jadwal Liga Italia Serie A Giornata 22: Grande Partita Napoli vs Juventus Jadi Penentu Persaingan

Jumat 24 Jan 2025, 09:01 WIB

MANIAK BOLA - Liga Italia Serie A akan kembali bergulir akhir pekan ini memasuki giornata 22, mulai Sabtu dini hari WIB 25 Januari 2025.

Pada pekan ini, ada grande partita antara Napoli kontra Juventus yang bisa menentukan persaingan di jalur Scudetto.

Sementara ini, Napoli masih perkasa duduk di singgasana klasemen sementara Serie A dengan unggul tiga poin atas pesaing terdekatnya, Inter Milan.

Namun, menghadapi Juventus di Stadion Diego Armando Maradona, pasukan Antonio Conte bukan tak mungkin kehilangan poin.

Baca Juga: Rekap Hasil Europa League Matchday 7: Lazio Segel Tempat di 16 Besar, MU Selangkah Lagi

Inter Milan Siap Kudeta Capolista

Laga berat yang harus dijalani Napoli pekan ini dapat dimanfaatkan Inter Milan untuk mengudeta puncak klasemen.

Meski berjarak tiga poin, tetapi jika skenarionya Napoli kalah dan Inter menang, maka Nerazzurri berhak naik ke puncak klasemen karena unggul selisih gol.

Pekan ini Lautaro Martinez dan kawan-kawan hanya akan bertandang ke Stadion Via del Mare, kandang Lecce.

Selain di papan atas, persaingan di zona degradasi pun akan berlangsung seru pekan ini.

Jay Idzes dan kawan-kawan berpeluang membawa Venezia semakin mendekati pintu keluar degradas jika mampu mengalahkan Verona di Pier Luigi Penzo.

Verona sendiri saat ini berada sati strip di atas Venezia alas sama-sama di zona degradasi dengan selisih poin sebanyak empat angka.

Baca Juga: Pasca Kekalahan Perdana Persib, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemain Jelang Lawan Arema FC

Berikut jadwal lengkap Liga Italia Serie A giornata 22

Sabtu, 25 Januari 2025

Torino vs Cagliari (02.45 WIB)

Como vs Atalanta (21.00 WIB)

Minggu, 26 Januari 2025

Napoli vs Juventus (00.00 WIB)

Empoli vs Bologna (02.45 WIB)

AC Milan vs Parma (18.30 WIB)

Udinese vs AS Roma (21.00 WIB)

Senin, 27 Januari 2025

Lecce vs Inter Milan (00.00 WIB)

Lazio vs Fiorentina (02.45 WIB)

Selasa, 28 Januari 2025

Venezia vs Verona (00.30 WIB)

Genoa vs Monza (02.45 WIB)

Tags:
Serie A Liga Italia Inter MilanJuventusNapoli

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor