Preview dan Link Streaming Liga Champions: Club Brugge vs Juventus, Rabu Dini Hari 22 Januari 2025

Selasa 21 Jan 2025, 12:41 WIB
Dusan Vlahovic siap kembali turun untuk Juventus saat lawan Bologna. (Sumber: X/@Juve_Belgique)

Dusan Vlahovic siap kembali turun untuk Juventus saat lawan Bologna. (Sumber: X/@Juve_Belgique)

MANIAK BOLA - Juventus akan menjalani laga penting pada matchday 7 babak penyisihan Liga Champions Eropa melawan Club Brugge.

Bertanding di Jay Bredleystadion, Belgia, Rabu dini hari WIB 22 Januari 2025, Juventus diantar dengan kepercayaan diri penuh.

La Vecchia Signora masih memiliki kans besar untuk finis di urutan 8 besar klasemen dan meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar.

Sementara ini Si Nyonya Tua duduk di urutan ke-14 dengan koleksi 11 poin, terpaut hanya dua angka dari posisi delapan.

Baca Juga: PSSI Siapkan 10 Calon Asisten Pelatih Lokal untuk Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Bakal Seleksi Langsung

Motivasi Tinggi Bianconerri

Juventuss pasti didorong motivasi untuk segera memastikan lolos ke babak 16 besar.

Pasalnya, sudah dua musim Bianconerri tidak bermain di babak 16 besar (musim lalu absen, dua musim sebelumnya gugur di fase grup).

Dusan Vlahovic cs memiliki modal bagus jelang laga nanti setelah meraih kemenangan penting di Serie A dalam grande partita melawan AC Milan akhir pekan lalu.

Namun, pasukan Thiago Motta juga patut waspada dengan ambisi yang diusung Club Brugge.

Simon Mignolet dan kawan-kawan pasti ingin mengulang memori manis pada 2022/2023 di mana untuk pertama kalinya dalam sejarah klub, Brugge lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Klub Belgia ini pun masih sangat punya peluang lolos. Meski tidak finis di 8 besar, minimal mereka bisa mengamankan tiket ke babak play-off (peringkat 9-24).

Club Brugge saat ini masih tertahan di urutan 19 dengan koleksi 10 poin.

Baca Juga: 3 dari Timnas Indonesia, Berikut 10 Pemain yang Dianggap Tepat Berpindah Federasi

Prediksi Line Up

Club Brugge

Mignolet; Siquet, Mechele, Spileers, Meiler; Nielsen, Onyedika; Vetlesen, Venaken, Skoras; Nilsson

Juventus

Di Gregorio; Savona, Gatti, Kalulu, Cambiaso; Thuram, Locatelli; Yildiz, Koopmeiners, Mbangula; Vlahovic

Saksikan laga Liga Cahmpions antara Club Brugge vs Juventus, Rabu dini hari 22 Januari 2025 pukul 03.00 WIB WIB dengan mengakses link streaming ini.

DISCLAIMER: Untuk dapat menyaksikan laga Club Brugge kontra Juventus, Anda harus berlangganan terlebih dulu di platform tersebut.

Berita Terkait

News Update