Pemain asal Brazil tersebut sukses memanfaatkan lompat jauh yang dikirimkan oleh Leandro Trossard yang melakukan tusukan dari sisi kiri penyerangan Arsenal.
Setelah gol tersebut kedua tim sama-sama memburu gol tambahan yang membuat permainan menjadi semakin atraktif dan seru.
Namun hingga peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama usai skor 1-0 bertahan untuk keunggulan The Gunners.
Baca Juga: Menang Lagi, AS Roma Menuju Zona Eropa di Klasemen Serie A
Memasuki babak selanjutnya tuan rumah langsung serangan agar mampu menambah keunggulan.
Hasilnya pada menit ke-55 Kai Havertz sukses merubah skor menjadi 2-0 untuk Arsenal.
Trossard lagi-lagi menjadi kreator Serangan yang baik Gunners dengan mengirimkan assist keduanya pada kali ini yang mampu diselesaikan dengan baik oleh Havertz.
Setelah terjadinya gol kedua tersebut, tim tamu langsung merespon dan ingin segera mencetak gol demi menyamakan kedudukan.
The Villans berhasil memecahkan kebuntuan pada menit 60 melalui salah satu gelandang andalannya Youri Tielemans.
Pemain asal Belgia tersebut sukses memanfaatkan umpan silang yang dikirimkan oleh Lucas Digne sekaligus memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2.
Gol tersebut menjadi pelecut semangat anak asuh Unai Emery dan terus memburu gol penyama kedudukan.