MANIAK BOLA - Inter Milan akan menjamu Empoli di Giuseppe Meazza pada giornata 21 Liga Italia Serie A, Senin dini hari WIB 20 Januari 2025.
Berlaga di hadapan puluhan ribu Interisti, tak ada alasan bagi Nerazzurri untuk tidak memetik poin sempurna.
Lautaro Martinez cs telah kehilangan kesempatan mendekati puncak klasemen saat gagal memanfaatkan laga tunda.
Pada tengah pekan lalu, Inter gagal menang atas Bologna (2-2) yang membuat mereka berselisih tiga angka dari Napoli.
Momentum Emas Naik ke Puncak
Namun, pekan ini peluang itu kembali terbuka. Pasalnya sang pemuncak klasemen, Napoli akan menjalani laga berat dengan bertandang ke markas Atalanta.
Sejatinya, siapapun pemenang di laga Napoli vs Atalanta tetap akan menguntungkan Nerazzurri dengan catatan Il Biscione menang atas Empoli.
Meski masih berselisih tiga angka, tetapi selisih gol Inter masih jauh lebih baik ketimbang Napoli.
Adapun jika Atalanta yang kalah, Inter akan mengurangi satu pesaing di jalur Scudetto. Inter kini unggul satu angka dari Atalanta.
Namun yang pasti, Simone Inzaghi harus mengevaluasi timnya sendiri. Sebab sudah dua laga Inter tidak menang (termasuk melawan AC Milan di final Piala Super Italia).
Sayangnya jelang laga ini, Inzaghi masih harus kehilangan beberapa pemain inti.