Dalam laga ini, Al Nassr mencatatkan penguasaan bola 70% dan 14 tembakan dengan tujuh di antaranya tepat sasaran. Al Okhdood hanya mampu melepaskan dua tembakan tepat sasaran dari total tujuh percobaan.
Cristiano Ronaldo mencetak gol pertamanya di tahun 2025 sekaligus gol ke-917 sepanjang kariernya. Gol ini juga membuatnya menjadi pemain yang selalu mencetak gol dalam 24 tahun berkarier, sejak 2002 bersama Sporting CP.
Di musim ini, Ronaldo telah mencetak 11 gol dari 13 pertandingan di Liga Arab Saudi. Ia hanya terpaut satu gol dari pencetak gol terbanyak sementara, Aleksandar Mitrovic dari Al Hilal.
Baca Juga: TC Timnas Indonesia U17 di Bandung Mulai Digelar, Bakal Dijajal Persib?
Kemenangan ini menjadi momen penting bagi Al Nassr yang terus bersaing di papan atas Liga Arab Saudi. Dengan performa gemilang Sadio Mane dan Ronaldo, tim ini semakin percaya diri menghadapi laga-laga berikutnya.