Dramatis! Milan Rengkuh Trofi Piala Super Italia setelah Atasi Perlawanan Inter, Skor Akhir 3-2

Selasa 07 Jan 2025, 09:05 WIB
AC Milan menang dramatis atas Inter dengan skor 3-2 pada babak final Piala Super Italia. (Sumber: X/ acmilan)

AC Milan menang dramatis atas Inter dengan skor 3-2 pada babak final Piala Super Italia. (Sumber: X/ acmilan)

Pertandingan semakin seru tatkala Christian Pulisic berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-80.

Baca Juga: Shin Tae Yong Dipecat, Mees Hilgers Pilih 'Diam', Warganet Penasaran

Pemain asal Amerika Serikat ini sukses memanfaatkan umpan silang Theo Hernandez susah memaksa Sommer bola dari gawangnya kembali.

Pertandingan menjadi semakin seru dan menegangkan karena kedua tim sama-sama ingin mengincar gol kemenangan pada laga kali ini.

Dengan rivalitas yang ada masing-masing tim ingin membawa pulang trofi tersebut ke Italia dari tanah Arab Saudi.

Secara dramatis Rossoneri berbalik unggul pada menit ke 90+3 melalui gol yang dicetak oleh Tammy Abraham.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Borneo FC Bulan Januari 2025: Pesut Etam Dihadapkan Agenda Padat

Pemain berpaspor Inggris ini sukses memanfaatkan kemelut di depan gawang Inter aset tendangan dari Rafael Leao.

Abraham yang sudah tak dikawal lagi sukses mencebloskan bola yang sudah ditinggalkan oleh Sommer.

Hingga peluit panjang tanda pertandingan berakhir ditiupkan oleh wasit skor 3-2 tetap bertahan untuk keunggulan AC Milan atas Inter.

Gelar Pertama Sergio Conceicao

Piala Super Italia merupakan gelar pertama yang dipersembahkan oleh pelatih baru Rossoneri yakni Sergio Conceicao.

Baca Juga: Jadwal Kedatangan dan Perkenalan Pelatih Anyar Timnas Indonesia Dibocorkan Erick Thohir

Berita Terkait

News Update