The Golden Stars Warriors hampir membuka keunggulan di menit keempat, namun sepakan Xuan Son masih bisa dibendung oleh kiper Thailand.
Gebrakan tersebut membuat skuad Vietnam kian gencar melancarkan serangan, untuk mencuri gol lebih dulu.
Baca Juga: Nuno Mendes Berpotensi Jadi Rekrutan Pertama Ruben Amorim di Manchester United
Namun sayangnya serangan bertubi-tubi dari Vietnam, masih belum ada yang bisa dikonversi menjadi gol.
Tidak ingin kalah, Thailand akhirnya baru bisa keluar dari tekanan di pertengahan babak pertama.
Tim Negeri Gajah Putih sempat mengejutkan publik di Stadion Viet Tri, lewat tendangan Ekanit Panya.
Sayangnya, sepakan Ekanit Panya masih bisa diantisipasi dengan baik oleh penjaga gawang Vietnam.
Baca Juga: Daftar Pemain Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2025: Tunjuk Pelatih Asal Turki
Skor imbang tanpa gol pun bertahan hingga babak pertama berakhir.
Keluar dari ruang ganti, kedua kesebelasan tidak mengendorkan serangan demi bisa memecah kebuntuan.
Akhirnya Vietnam berhasil memecah telor di menit ke-59, lewat tandukkan Nguyen Xuan son yang memanfaatkan umpan Vu Van Thanh.
Pemain bernama asli Rafaelson tersebut berhasil menggandakan keunggulan pada menit 74.