Sebelumnya Manchester City melewati empat pertandingan Premier League dengan hasil dua kali imbang dan dua kali kalah.
Bagi Haaland gol yang dicetaknya ke gawang Leicester City, mengakhiri paceklik di empat pertandingan terakhir.
Baca Juga: Kesalahan Fatal MU Jual Scott McTominay, Japp Stam: Dia Memberikan Dampak Besar Bagi Klub
Sementara itu, Nottingham Forest melanjutkan musim yang luar biasa bersama Manajer Nuno Espirito Santo dengan kemenangan 0-2 di kandang Everton.
Dua gol kemenangan Nottingham Forest di Goodison Park diciptakan Chris Wood pada menit 15 dan Morgan Gibbs White di menit 61.
Kemenangan atas Everton, membawa Nottingham Forest naik ke posisi kedua klasemen dengan 37 poin.
Forest akan tetap berada di bawah Liverpool setidaknya untuk 24 jam lebih ke depan, karena Chelsea baru bertanding melawan Ipswich Town pada Selasa malam waktu Indonesia.
Berikut hasil pertandingan Liga Inggris pada Minggu, 29 Desember 2024:
Leicester City vs Manchester City 0-2
Crystal Palace vs Southampton 2-1
Everton vs Nottingham Forest 0-2
Fulham vs Bournemouth 2-2