MANIAK BOLA - Liga Inggris merupakan liga tersibuk di dunia, apalagi memasuki periode Natal dan tahun baru seperti sekarang.
Setelah menggelar laga boxing day pada 26 Desember kemarin, Liga Inggris akan kembali melangsungkan pertandingan akhir pekan ini.
Memasuki pekan ke-19, persaingan papan atas mulai menunjukkan gelagat siapa favorit juara Liga Inggris musim ini.
Liverpool sementara ini unggul 6 poin dan masih menyimpan satu laga tunda yang belum dimainkan.
Baca Juga: Usai Kalahkan Semen Padang 2-1 Arema FC Tembus Empat Besar, Tapi Kesampingkan Target Juara
Akhiri Tahun 2024 di Puncak Klasemen
Selain dipastikan bakal mengakhiri 2024 di puncak klasemen, laga terakhir mereka tahun ini pun bisa membuahkan kemenangan.
Meski harus bertandang ke London Stadium kandang West Ham, The Reds tetap lebih diunggulkan.
Namun, dengan kondisi yang senyaman ini, Arne Slot sebenarnya sudah bisa rada santai dengan merotasi beberapa pemain demi tidak terjadi kelelahan.
Sementara itu dua pesaing The Reds, Arsenal dan Chelsea juga tampaknya bisa tetap mempertahankan jarak.
Arsenal akan bertandang ke markas Brentford dan Chelsea bakal mencari kebangkitan di kandang Ipswich.
Adapun Manchester City yang sudah lupa cara menang, akan menguji lagi keampuhan strategi Pep Guardiola di kandang Leicester City.
Baca Juga: Arsenal Raih Kemenangan Tipis 1-0 atas Ipswich, Havertz Jadi Penentu
Jadwal Lengkap Liga Inggris Pekan ke-19
Minggu 29 Desember 2024
Leicester City vs Manchester City (21.30 WIB)
Everton vs Nottingham Forest (22.00 WIB)
Crystal Palace vs Southampton (22.00 WIB)
Tottenham Hotspur vs Wolves (22.00 WIB)
Fulham vs Bournemouth (22.00 WIB)
Senin 30 Desember 2024
West Ham vs Liverpool (00.15 WIB)
Selasa 31 Desember 2024
Ipswich vs Chelsea (02.45 WIB)
Aston Villa vs Brighton (02.45 WIB)
Manchester United vs Newcastle (03.00 WIB)
Kamis 2 Januari 2025
Brentford vs Arsenal (00.30 WIB)