Man City Tampil Buruk, Erling Haaland: Kami Masih Percaya Pep Guardiola, Dia Akan Temukan Solusinya

Selasa 24 Des 2024, 19:42 WIB
Penampilan buruk Man City, Haaland yakin Guardiola akan temukan solusi terbaik. (Sumber: X/ SportTrends247)

Penampilan buruk Man City, Haaland yakin Guardiola akan temukan solusi terbaik. (Sumber: X/ SportTrends247)

MANIAK BOLA - Manchester City secara mengejutkan menjelang pertengahan musim 2024-2025 mengalami penampilan yang sangat buruk.

Terakhir anak asuh Pep Guardiola tersebut harus takluk dari tuan rumah Aston Villa dengan skor akhir 1-2 pada Sabtu 21 Desember 2024.

The Citizens kembali beneran kekalahan ketiga beruntun di seluruh kompetisi dalam dua minggu terakhir.

Pekan lalu Bernardo Silva dan kawan-kawan harus takluk dari Rival Sekota Manchester United beserta Juventus di ajang Liga Champions tengah pekan Silam.

Baca Juga: Tampil Baik di Como Nico Paz Jadi Incaran Klub-klub Besar Eropa, Ada Inter Milan dan Real Madrid

Dengan kekalahan atas Villa tersebut menambah catatan buruk dari mantan klub Sergio Aguero ini dalam 12 laga terakhir yang dijalani.

Bayangkan saja, mereka harus menelan kekalahan untuk yang ke-9 kalinya dan hanya mampu meraih satu kali kemenangan serta dua hasil imbang.

Kondisi tersebut membuat City harus keluar dari zona 5 besar dan hanya menempati posisi 6 klasemen sementara.

Mereka bahkan berada di bawah tim kejutan seperti Nottingham Forest dan Aston Villa.

Baca Juga: Masa Depan Alejandro Garnacho di MU Makin Suram, Belum Pergi Sudah Ditolak Klub Lain

Di kompetisi Eropa pun peraih treble winner tahun 2022-2023 ini sedang Terpuruk di klasemen bawah dan hanya sanggup menduduki Posisi 22.

Berita Terkait

News Update