MANIAK BOLA - Real Madrid saat ini tengah mengalami masalah serius di lini pertahanan.
Badai cedera menjadi salah satu krisis yang dialami Los Blancos akhir-akhir ini dengan imbas performa inkonsisten.
Carlo Ancelotti bahkan harus menurunkan pemain-pemain non-pengalaman untuk menambal lini pertahanan seperti Raul Asencio.
Sialnya, cedera yang dialami Eder Militao, David Alaba, Ferland Mendy, dan Dani Carvajal cukup parah dan belum dapat dipastikan kapan bisa merumput lagi.
Baca Juga: Bawa Liverpool Menjauh, Mohamed Salah Raih Penghargaan Pemain Terbaik Liga Inggris Bulan November
Real Madrid Incar 4 Bek Baru
Melansir dari Daily Mail, ada 4 nama pemain belakang yang mulai dihubung-hubungkan dengan El Real untuk mengatasi hal tersebut.
Nama pertama yang sudah santer diberitakan sejak musim lalu adalah Trent Alexander-Arnold dari Liverpool.
TAA yang memang kontraknya akan habis akhir musim ini bersama The Reds, paling memiliki peluang tinggi dipinang Madrid.
Kemudian, ada bek tangguh asal Argentina yang juga masuk radar Los Blancos yakni Cristian Romero.
Bek mahal Tottenham Hotspur tersebut juga pernah diberitakan masuk incaran Real Madrid musim lalu.
Mantan bek Juventus dan Atalanta tersebut dinilai paling cocok untuk menjadi palang pintu El Real untuk mengisi posisi Eder Militao.
Baca Juga: Resmi! Berikut Hasil Drawing Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa
Namun, yang paling mengejutkan adalah adanya dua bek milik Manchester United yang juga digadang-gadang masuk bursa calon pemain Madrid.
Adalah Lisandro Martinez dan Diogo Dalot, kedua pemain versatile yang sebenarnya cocok untuk kebutuhan Ancelotti saat ini.
Lisandro Martinez bisa bermain sebagai bek tengah dan bek kiri, sementara Dalot bisa bermain sebagai bek sayap di kedua sisi.
Peluang keduanya untuk pindah pun terasa mungkin sebab kabarnya MU juga akan melakukan rotasi skuad secara masif musim depan.
Meski belum ada konfirmasi resmi terkait rumor-rumor di atas, tetapi keempat bek tersebut cukup ideal jika melihat kondisi lini pertahanan Real Madrid saat ini.