Hingga akhir babak pertama usai skor kacamata 0-0 bertahan untuk kedua tim.
Memasuki babak kedua, The Lions langsung menggedor pertahanan tim tamu untuk segera mengincar gol pembuka pada laga ini.
Hingga Di menit ke-48 mereka berhasil membuka keran gol melalui sepakan yang dilakukan oleh Amin Chiakha.
Baca Juga: Kans Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024 Berat setelah Diimbangi Laos
Berawal dari tusukan Diks di sisi kiri pertahanan Hearts lalu memberikan umpan kepada Elyounoussi dan mengirimkan umpan ke depan gawang dari Gordon.
Setelah gol tersebut peraih gelar juara liga Denmark musim 2021-2022 ini terus melakukan serangan arah gawang tim tamu.
Hingga akhirnya pada menit ke-78 tusukan yang dilakukan oleh Diks terpaksa membuat kiper Gordon lakukan pelanggaran terhadapnya.
Pemain berusia 28 tahun tersebut berhasil menuntaskan hadiah penalti yang diberikan oleh wasit dan merubah skor menjadi 2-0.
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2024: 10 Pemain Indonesia Diimbangi Laos
Hingga peluit panjang tanda berakhir dengan dibunyikan oleh wasit skor tersebut tidak berubah dan bertahan untuk keunggulan tim tuan rumah.
Pada laga kali ini Kevin Diks keluar menjadi pemain terbaik dengan berhasil mencatatkan satu gol dan memberikan operan akurat hingga 92 persen.
Klasemen Sementara UEFA Conference League
Dengan hasil tersebut membuat Kevin Diks dan kawan-kawan menduduki posisi 16 klasemen sementara dengan Raihan 8 poin.