Intip Kans Real Madrid dan Manchester City Menuju 16 Besar Liga Champions, Ini Lawan Mereka di 2 Laga Sisa

Kamis 12 Des 2024, 17:03 WIB
Manchester City memiliki jalan terjal untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2024/2025. (Sumber: X/@ManCIty)

Manchester City memiliki jalan terjal untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2024/2025. (Sumber: X/@ManCIty)

Sebab berkaca dari yang sudah-sudah, keduanya pernah mengalami kesulitan saat berhadapan dengan tim yang sebenarnya secara materi dapat mereka kalahkan.

Pada matchday 6 dan 7 nanti, Madrid akan berhadapan dengan Salzburg (kandang) dan Brest (tandang).

Dari dua agenda tersebut, melawan Brest bisa menjadi kesulitan tersendiri, terlebih klub debutan asal Prancis tersebut tampil cukup impresif musim ini di Liga Champions.

Ditambah, Real Madrid juga punya pengalaman buruk di mana mereka sempat kalah di Prancis saat menghadapi Lille pada matchday 2 lalu.

Sementara itu Manchester City, akan menghadapi laga cukup berat pada matchday 7 kala bertandang menghadapi Paris Saint-Germain.

PSG yang juga bahkan berada di luar zona play-off (posisi 25) tentu akan sangat ngotot memenangkan pertandingan tersebut.

Sedangkan pada matchday terakhir, City akan berlaga di kandang menghadapi Club Brugge yang notabene sangat bisa mereka kalahkan.

Berita Terkait

News Update