Jadwal Liga Champions Eropa Malam Ini, Duel Ketat Juventus vs Manchester City Menuju Zona 8 Besar

Rabu 11 Des 2024, 14:00 WIB
Manchester City harus bertandang ke Juventus pada matchday 6 Liga Champions 2024/2025. (Sumber: X/@ManCIty)

Manchester City harus bertandang ke Juventus pada matchday 6 Liga Champions 2024/2025. (Sumber: X/@ManCIty)

MANIAK BOLA - Matchday 6 Liga Champinons Eropa 2024/2025 akan kembali menggelar pertandingan malam nanti atau Kamis 12 Desember 2024 WIB.

Duel sangat ketat akan terjadi di Allianz Stadium saat Juventus akan menjamu sang juara Liga Inggris, Manchester City.

Pertemuan ini akan berlangsung sangat menarik karena kedua tim sementara ini sama-sama memiliki koleksi poin setara di klasemen Liga Champions 2024/2025.

Bianconerri dan The Citizens baru mengoleksi 8 poin dari 5 laga di mana kini keduanya ada di peringkat 22 dan 20.

Baca Juga: Jadwal Matchday 2 Piala AFF 2024: Timnas Indonesia OTW Puncak Klasemen, Malaysia Harapkan Aji Mumpung

Jalan Terjal Menuju Zona 8 Besar

Melihat koleksi poin yang kini dimiliki Juve dan City, rasanya tak ada waktu lagi bagi kedua tim untuk membuang-buang poin dalam 4 laga sisa mereka.

Oleh karena ini, pertarungan nanti malam bisa menentukan langkah ke depannya bagi pasukan Thiago Motta dan anak asuh Pep Guardiola.

Adapun pada laga lainnya nanti malam, Borussia Dortmund juga akan menemui tamu tangguh dari Inggris, Arsenal.

Jika menang melawan Arsenal, Dortmund berpeluang besar naik ke peringkat kedua sebab sang runner-up musim lalu tersebut kini sudah mengoleksi 12 poin.

Sedangkan jika The Gunners jadi pemenangnya, maka tim Meriam London akan sukses masuk ke zona 8 besar untuk mulai mengamankan tiket lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Dikuasai Pemain Thailand, Ini Daftar Topskor Sementara Piala AFF 2024

Jadwal Liga Champions Eropa, Kamis Dini Hari WIB, 12 Desember 2024

  • Atletico Madrid vs Slovan Bratislava (00.45 WIB)
  • Lille vs Sturm Graz (00.45 WIB)
  • Benfica vs Bologna (03.00 WIB)
  • AC Milan vs Crvena Zvezda (03.00 WIB)
  • Dortmund vs Barcelona (03.00 WIB)
  • Feyenoord vs Sparta Praha (03.00 WIB)
  • Juventus vs Manchester City (03.00 WIB)
  • Stuttgart vs Young Boys (03.00 WIB)
  • Arsenal vs Monaco (03.00 WIB)

Berita Terkait

News Update