MANIAK BOLA - Real Madrid sukses mau pulang poin penuh di Liga Champions Saat berjumpa dengan Atalanta dengan raih kemenangan dengan skor akhir 2-3.
El Real sukses kembali meraih kemenangan setelah dua hasil buruk yang diraih mereka pada laga-laga sebelumnya.
Pada pertandingan kali ini bomber andalan mereka yakni Kylian Mbappe kembali berhasil mencatat namanya sebagai pencetak gol.
Dengan hasil tersebut membuat anak asuh Carlo Ancelotti berhasil naik peringkatnya hingga ke posisi 18 klasemen sementara.
Baca Juga: Hasil dan Highlight Liga Champions: PSG Cukur RB Salzburg dengan Skor 3-0
Sedangkan tuan rumah harus puas bertengger di peringkat ke 9 klasemen sementara.
Highlight Pertandingan Atalanta vs Real Madrid
Sejak awal pertandingan dimulai kedua tim sama-sama langsung berupaya membuka keunggulan dengan melakukan serangan silih berganti.
Tuan rumah unggul sedikit dalam penguasaan bola dengan 56 berbanding 44 persen.
Sedangkan dalam percobaan tendangan ke arah gawang anak asuh Gian Piero Gasperini sedikit mendominasi dengan 20 kali percobaan berbanding 10 kali ke arah gawang.
Baca Juga: Hasil Liga Champions: Leverkusen 1-0 Inter Milan, Umpan 'Hoki' Terrier ke Mukiele Jadi Pembeda
Namun secara mengejutkan tim tamu unggul lebih terlebih dahulu di menit ke-10 melalui kaki bomber andalan mereka Kylian Mbappe.
Striker asal Prancis tersebut berhasil memanfaatkan umpan terobosan yang dilakukan oleh Brahim Diaz sebelum dan berhasil membongkar pertahanan Atalanta.
Ia sukses menaruh bola di sisi kiri gawang La Dea yang dikawal oleh Carnesecchi.
Setelah gol tersebut tuan rumah tentunya tidak ingin kehilangan muka di depan pendukungnya sendiri dan langsung melakukan serangan secara beruntun.
Baca Juga: Hasil dan Highlight Liga Champions: Liverpool 1-0 Girona Berkat Penalti Salah
Dengar Real Madrid hanya bisa mengandalkan skema serangan balik untuk kembali mencetak unggul dan memperlebar keunggulan.
Di masa injury time babak pertama tepatnya menit ke-45+2 tuan rumah berhasil mencetak gol penyama kedudukan.
Berawal dari pelanggaran yang dilakukan oleh barisan pertahanan Madrid, Charles De Ketelaere sukses mengeksekusi hadiah penalti yang diberikan oleh wasit.
Pemain asal Belgia tersebut berhasil menaklukkan sesama rekannya di Timnas yakni Thibaut Courtois dan memaksa babak pertama berakhir imbang dengan skor 1-1.
Baca Juga: Hasil dan Highlight Liga Champions: Madrid Taklukkan Atalanta dengan Skor 3-1
Memasuki babak kedua pertandingan menjadi semakin seru karena kedua tim sama-sama ingin menambah gol dan memperlebar keunggulan.
Lagi-lagi tim tamu berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu pada menit ke 56 dan merubah skor menjadi 2-1.
Vinicius Junior sukses memanfaatkan kesalahan antisipasi yang dilakukan oleh barisan pertahanan Atalanta untuk memaksa Carnesecchi kembali memungut bola dari gawangnya.
Setelah gol tersebut lagi-lagi tuan rumah kembali ingin menyamakan kedudukan agar tidak malu di depan pendukungnya sendiri.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Kemenangan di Depan Mata Persija Sirna gara-gara Gol Telat Borneo FC
Namun El Real kembali pencetak gol untuk memperbesar keunggulan menjadi 3-1 melalui salah satu pemain andalannya yakni Jude Bellingham.
Pada menit ke 59 Bellingham yang menerima umpan terobosan dari Vinicius melakukan tusukan ke sisi kiri pertahanan Atalanta.
Setelah itu ia melepaskan tembakan ke arah gawang yang tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper.
Untuk memperkecil ketinggalan Atalanta hanya mampu membalas satu gol menyerang andalannya yakni Ademola Lookman.
Baca Juga: Rumor Jay Idzes Cs Bakal Dibesut Pelatih Anyar kian Santer
Pada menit ke 65, ia sukses mengontrol umpan yang dikirimkan oleh Lazae Samardzic sebelum melakukan tusukan ke sisi kanan pertahanan Real Madrid.
Setelah itu pemain asal Nigeria ini melepaskan tendangan ke arah yang dekat Courtois yang tidak mampu dikawal oleh pemain berpostur 200 cm tersebut.
Hingga pertandingan berakhir skor 2-3 bertahan untuk keunggulan tim tamu atas tuan rumah.
Klasemen Sementara Liga Champions
Dengan hasil tersebut membuat Mbappe dan kawan-kawan sukses merangsek naik ke posisi 18 klasemen sementara dengan Raihan 9 poin.
Baca Juga: Pecahkan Rekor Debutan Timnas Indonesia, Arkhan Kaka Jadi yang Termuda
Sementara Atalanta harus tertahan di posisi 9 klasemen dengan perolehan 11 angka.
Klasemen Liga Champions Pekan 6
1. Liverpool - 18 Poin
2. Leverkusen - 13
3. Aston Villa - 13
9. Atalanta - 11
18. Real Madrid - 9