Performa Sempurna Atalanta: Menang 9 Laga Beruntun, Real Madrid Korban Berikutnya?

Senin 09 Des 2024, 01:06 WIB
Atalanta berhasil memuncaki klasemen Serie A usai mencatat 9 kemenangan beruntun. (Sumber: Instagram/@atalantabc)

Atalanta berhasil memuncaki klasemen Serie A usai mencatat 9 kemenangan beruntun. (Sumber: Instagram/@atalantabc)

Baca Juga: Taklukkan AC Milan 2-1, Atalanta Puncaki Klasemen Sementara Serie A Italia

Siap Hadapi Real Madrid di Liga Champions

Lawan Atalanta selanjutnya adalah Real Madrid yang akan dihadapinya pada ajang Liga Champions tengah pekan ini.

Sebelumnya Atalanta sebagai juara Europa League musim lalu, pernah bertanding lawan Real Madrid sebagai juara Liga Champions di ajang Piala Super Eropa 2024.

Dalam pertandingan yang terjadi pada bulan Agustus lalu tersebut, Nerazzurri kalah 0-2 dari Los Blancos.

Namun, saat ini kondisinya berbeda. Selain Atalanta memiliki performa positif dalam 9 laga terakhir, mereka juga belum merasakan kekalahan di Liga Champions.

Ademola Lookman dan kawan-kawan kini bahkan duduk nyaman di peringkat ke-5 dengan raihan 11 poin dari 5 laga.

Sementara Real Madrid yang berstatus sebagai juara bertahan, malah keteteran di Liga Champions musim ini.

El Real terjerembab di peringkat 24 dengan 6 poin, hasil dari dua kemenangan dan tiga kekalahan.

Berita Terkait

News Update