MANIAK BOLA - Barcelona akan bertandang ke markas Real Betis, Stadion Benito Villamarin pada jornada 16 La Liga Spanyol 2024/2025.
Barcelona membutuhkan kemenangan setelah pekan lalu terjungkal di kangan Las Palmas.
Pasalnya, jika Blaugrana kehilangan lagi poin, posisi mereka di puncak klasemen sementara La Liga bisa semakin terancam.
Saat ini pasukan Hansi Flick masih unggul 4 poin dari Real Madrid di posisi kedua, tetapi sang rival masih menyimpan satu laga tunda.
Baca Juga: Kandaskan Mallorca 5-1, Barcelona Sukses Perlebar Jarak di Klasemen Sementara
Performa Terakhir Real Betis dan Barcelona
Jika menilik performa kedua tim belakangan ini, Real Betis dan Barcelona sama-sama mengalami inkonsisensi penampilan.
Real Betis sudah tidak pernah menang lagi dalam 4 pertandingan terakhir di La Liga Spanyol.
Giovanni Lo Celso cs mengalami dua hasil imbang dan dua kekalahan beruntun yang membuatnya kini tertahan di peringkat 11.
Sementara El Barca juga cuma menang sekali dalam 4 laga terakhirnya, sehingga singgasana klasemen mulai goyah.
Untungnya, Betis merupakan lawan yang "ramah" bagi Barcelona dalam beberapa tahun terakhir.
Dalam 7 pertemuan terakhir, Blaugrana selalu sukses menundukan tim putih hijau tersebut.