MANIAK BOLA - Persib Bandung tersingkir dari AFC Champions League (ACL) 2 musim 2024-25, setelah di laga terakhir Grup F takluk dari Zhejiang FC.
Persib menutup perjalanan di ACL 2 musim ini, dengan finish di posisi paling buncit klasemen Grup F, di bawah Lion City Sailors, Port FC dan Zhejiang FC.
Sementara Zhejiang FC juga bernasib sama dengan Persib, sebab kemenangan mereka di Stadion si Jalak Harupat, tak mampu menolong wakil China itu, bertahan di ACL 2.
Zhejiang FC tetap tersingkir karena di laga lainnya yang digelar pada waktu bersamaan, Lion City Sailors, menaklukkan Port FC.
Baca Juga: Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF Wanita 2024, Tekuk Kamboja di Final
Meski memiliki nilai yang sama dengan Port FC yakni 10 poin, Lion City Sailors tampil sebagai juara Grup F karena unggul head to head dan selisih gol.
Tampil sebagai juara grup membuat Lion City Sailors terhindar dari kemungkinan menghadapi tim kuat seperti Sanfrecce Hiroshima (Jepang) dan Jeonbuk Hyundai Ulsan (Korea Selatan).
Madura United Harapan Indonesia di Asia
Kegagalan Persib melenggang ke fase knock out atau 16 besar ACL 2, menambah pencapaian buruk wakil Indonesia di kompetisi antarklub Asia.
Kondisi ini membuat nilai koefisien Indonesia dalam ranking klub Asia terancam turun.
Setelah Persib tersingkir dari ACL 2, maka Madura United, kini jadi harapan satu-satunya Indonesia di kompetisi Asia.
Madura United yang bertarung di kompetisi kasta ketiga Asia, AFC Challenge League musim 2024-25, akan berlaga di babak perempat final.