Persib saat menghadapi Zhejiang FC di pertemuan pertama Grup F ACL Two 2024-2025. (Sumber: persib.co.id)

Kampiun

Persib Bandung Dapat Kabar Baik Jelang Hadapi Zhejiang FC, Siap Raih Tiga Poin

Rabu 04 Des 2024, 05:54 WIB

MANIAK BOLA - Kabar baik datang dari Persib Bandung jelang hadapi Zhejiang FC di partai terakhir AFC Champions League (ACL) Two 2024-2025.

Skuad Maung Bandung kemungkinan besar bakal turun dengan kekuatan terbaiknya, dalam menghadapi Zhejiang FC, besok malam.

Pasalnya, beberapa pemain yang sempat cedera dan sakit, sudah kembali pulih seratus persen.

Mateo Kocijan dan Tyronne Del Pino yang sempat cedera usai laga kontra Port FC, sudah pulih kembali.

Baca Juga: Shin Tae Yong Kantongi 26 Nama Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

"Bisa dilihat semuanya sudah pulih, hari ini Mateo sudah berlatih dengan normal, Tyronne menjalani latihan pertama," ujar pelatih Persib Bojan Hodak.

Sementara itu, sejumlah pemain yang sempat sakit, seperti Nick Kuipers dan Victor Igbonefo pun sudah sembuh.

"Nick yang juga sempat sakit pada hari ini sudah mengikuti latihan pertama, Victor juga mengikuti latihan pertama setelah cedera," ungkapnya.

Menjadi Laga Penting

Baca Juga: Shin Tae Yong Kurang Puas dengan Penampilan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Vs Bali United

Tentunya situasi tersebut membuat sang pelatih, Bojan Hodak senang mengingat pentingnya laga besok.

Sebab, laga melawan Zhejiang FC ini bakal jadi pertandingan penting untuk Marc Klok dan kawan-kawan, dalam menentukan langkah mereka di ACL Two 2024-2025.

Kemenangan menjadi harga mati bagi skuad Maung Bandung demi bisa lolos ke babak 16 besar ACL Two.

Oleh karena itu, Bojan Hodak berharap agar para pemainnya bisa tampil di laga besok, demi bisa merealisasikan hal tersebut.

Baca Juga: Digenjot Latihan Berat oleh STY, Para Pemain Timnas Kewalahan hingga Alami Cedera

"Jadi kini semua sudah kembali dan saya harap semua sudah siap untuk pertandingan," harap pelatih asal Kroasia tersebut.

Persib bakal melakoni partai terakhir Grup F ACL Two 2024-2025, dengan menghadapi Zhejiang FC.

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Kamis 5 Desember 2024, besok.

Tags:
Bojan HodakACL TwoZhejiang FCPersib

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor