MANIAK BOLA - Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes mendapat rapor merah dari media ternama Italia saat mengawal pertahanan Venezia menghadapi Bologna, akhir pekan lalu.
Salah satu media kenamaan Italia, Tutto Mercato, memberi nilai 5 kepada Jay Idzes atas penampilannya pada laga Bologna vs Venezia di Renato Dall'ara.
Dalam ulasannya, Tutto Mercato menyebut dosa terbesar Jay Idzes di laga Bologna vs Venezia adalah ketika dia melanggar Thijs Dallinga yang berujung hukuman penalti di babak kedua.
Venezia takluk 3-0 dari tuan rumah Bologna lewat dua gol, Dan Ndoye di menit 21 melalui eksekusi penalti dan menit 71 serta penalti Riccardo Orsolini pada menit 69.
"Setelah babak pertama yang hati-hati, di babak kedua dia (Jay Idzes) melakukan pelanggaran penalti yang mengubah arah pertandingan," tulis Tutto Mercato.
Meski begitu, pelanggaran yang dilakukan Jay Idzes kepada Dallinga sebenarnya dilakukan tak sengaja.
Saat, Idzes berusaha menghalau bola, kakinya malah mengenai lutut eks pemain Toulouse itu dan wasit pun sempat membiarkan, sebelum memutuskan itu sebagai pelanggaran lewat VAR.
Nilai 5 yang diberikan Tutto Mercato kepada Jay Idzes menjadikan kapten Timnas Indonesia jadi pemain dengan penampilan paling mengecewakan bersama Ridgeciano Haps.
Sama seperti Jay Idzes, Ridgeciano Haps juga berdosa karena melakukan pelanggaran yang berujung penalti di babak pertama.
Kekalahan dari Bologna membuat posisi Venezia di klasemen kian tenggelam di dasar klasemen Serie A Liga Italia musim 2024-25.
Baca Juga: Jadwal dan Info Live Streaming Pekan 14 Liga Inggris 2024-25, Dipanaskan Duel Arsenal vs MU
Venezia baru mengumpulkan 8 poin dari 14 pertandingan yang sudah dilakoni, dan sepertinya membutuhkan perubahan di jendela transfer paruh musim.
Pada laga berikutnya ata pekan 15 Serie A Liga Italia 2024-25, Jay Idzes Cs akan menjamu Como di Stadion Pier Luigi Penzo pada Sabtu 8 Desember 2025 atau Minggu dini hari waktu Indonesia.
Berikut rapor pemain Venezia saat takluk 3-0 dari Bologna di giornata 14 Serie A Liga Italia 2024-25:
Kiper
Stankovic 6
Belakang
Idzes 5
Svoboda 5,5
Sverko 5,5
Candela 5,5
Haps 5
Tengah
Duncan 6
Nicolussi Caviglia 5,5
Oristanio 6,5
Busio 5,5
Depan
Pohjanpalo 5,5
Pengganti/Pemain Cadangan
Altare 6
Yeboah 6
Crnigoj 6
Ellertsson 5,5
Raimondo - (Bermain kurang dari 10 menit)
Pelatih: Eusebio Di Francesco 5,5.